BeritaBola

Manchester United Siap Tampung James Maddison Andai Leicester Terdegradasi

BIMATA.ID, Jakarta- Manchester United kabarnya sangat berminat menampung bintang Leicester City, James Maddison di bursa transfer musim panas mendatang. Terlebih jika Leicester terdegradasi dari Liga Inggris, kans Maddison merapat ke Old Trafford diyakini cukup besar.

Seperti dilansir Telegraph, Selasa (2/5/2023), manajer Manchester United, Erik ten Hag melihat Maddison sebagai back-up yang ideal bagi Bruno Fernandes untuk pos gelandang serang The Red Devils.

Meski Leicester amburadul sepanjang musim di Liga Inggris 2022/2023, Maddison sendiri sejatinya masih mampu tampil cukup apik.

Baca juga : Ketum Prawiro Tanggapi Kontak Politik Prabowo – SBY

9 gol dan 8 assist dikemas pemain berusia 26 tahun itu untuk Leicester dari 26 laga Premier League musim ini.

Disebut Telegraph, Leicester pun membuka kans untuk melego sang playmaker pada musim panas nanti meski kontraknya di Stadion King Power masih berlaku sampai 2024.

Leicester disebut dalam posisi keuangan yang sulit saat ini dan bisa saja menjual Maddison di angka 60 juta pounds.

Baca juga : Usai Bertemu Dengan Prabowo, Wiranto : Kami Punya Banyak Kesamaan

Selain Manchester United, Newcastle United dan Tottenham Hotspur kabarnya juga berminat pada servis pemain Timnas Inggris itu.

Leicester sendiri masih dalam ancaman nyata untuk terdegradasi, dengan mereka tinggal menyisakan empat pertandingan di Liga Inggris 2022/2023.

The Foxes kini hanya unggul selisih gol dari tim peringkat ke-18 di zona merah, Nottingham Forest.

Baca juga : Dukung Prabowo Sebagai Capres 2024, Wiranto : Giliran Adik Saya Yang Maju Sebagai Capres 2024

Teranyar, Leicester yang kini dibesut pelatih interim Dean Smith hanya bisa bermain imbang 2-2 di kandang dengan tim peringkat ke-19, Everton dalam laga Liga Inggris yang digelar Selasa (2/5/2023) dini hari WIB.

 

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close