BeritaNasionalPeristiwaPolitikUmum

Hadiri HUT-66 LVRI, Prabowo Dianugerahi Bintang Legiun Veteran

BIMATA.ID, Jakarta – Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto Djojohadikusumo (PSD) menghadiri kegiatan HUT-66 Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) yang bertempat di aula Gedung Piere Tendean Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta.

Prabowo yang dulunya dikenal 08 dalam kemiliterannya, dalam kehadirannya disana ia dianugerahi Bintang LVRI atas darma baktinya atas kemajuan dan perkembangan LVRI, yang diberikan langsung oleh ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) LVRI Letjen TNI (Purn) Herman Bernhard Leopold (HBL) Mantiri.

Dalam acara tersebut, dalam sambutannya dia juga mengucapkan sangat berterima kasih telah menerima atas gelar anugerah tersebut, baginya suatu kehormatan telah menerima penghargaan Bintang LVRI itu.

“Kehormatan bagi saya menerima penghargaan ini,” ucap Prabowo, Kamis, 5 Januari 2023.

Kemudian, ia juga mengajak agar selalu mengedepankan dan menjaga persatuan, hingga mempererat kekeluargaan dan menjaga kekompakan satu sama lain.

“Jangan kita teruskan kelemahan-kelemahan di masa lalu. Persatuan, kekeluargaan, kekompakan . Kita hidup untuk suatu cita-cita yang mulia, dan kalau kita setia kepada nilai-nilai ini bangsa kita akan kuat dan selamat, negara yg sangat besar dan akan bangkit,” tegasnya.

Lanjut dalam sambutannya, Menhan Prabowo juga mengucapkan selamat atas terpilihnya kepengurusan LVRI yang baru di periode 2022 – 2027 dalam kegiatan acara peringatan HUT-66 LVRI tersebut.

Beliau juga menegaskan, kepada seluruh barisannya di Kemhan agar selalu bersinergi dalam membina dan mendukung LVRI, Pepabri, PPAD, PPAL, dan PPAU untuk terus kobarkan api semangat merah putih.

Namun, bukan hanya Prabowo Subianto saja yang hadir dalam kegiatan tersebut, ada juga beberapa nama seperti Kepala Staf TNI AD Jenderal TNI Dudung Abdurrahman, Kepala Staf TNI AU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, Wamenhan RI M. Herindra, Sekjen Kemhan Marsdya TNI Donny Ermawan Taufanto, Kasum TNI Letjen TNI Eko Margiyono mewakili Panglima TNI, (Biro Humas Setjen Kemhan).

 

(Fikri)

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close