BeritaOpini

1 Rajab Langkah Awal Menuju Kemenangan Besar

Penulis: Yusmar Abdilah

BIMATA.ID, Jakarta – Tanggal 23 Januari 2023 yang bertepatan dengan libur nasional perayaan Imlek, sekaligus merupakan tanggal 1 rajab dalam kalender Islam menjadi momen politik besar, dimana dua partai politik besar di Indonesia yang berbeda latar belakang tengah bersepakat untuk berkoalisi dengan meresmikan kantor Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra-PKB untuk mengusung Prabowo Subianto sebagai capres 2024.

Gerindra dikenal sebagai Partai Nasionalis, sementara PKB merupakan partai yang berlatar belakang Agamisnya, penyatuan dua kekuatan politik besar dalam satu wadah koalisi menjadikan koalisi Gerindra-PKB saling melengkapi satu sama lain dan dikenal dengan sebutan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.

Nama koalisi ini seolah menjadi kesimpulan atas apa yang tengah dibutuhkan Indonesia kedepan, Pasca dihantam pandemi covid sejak 2020 telah terjadi perubahan secara besar-besaran disemua lini, meskipun sudah berangsur pulih namun ancaman resesi ekonomi ditahun 2023 ini tentunya akan membawa dampak besar dan menjadi pekerjaan rumah bagi kepemimpinan Indonesia kedepan.

Indonesia harus bisa bangkit, Indonesia adalah negara besar, Indonesia adalah negara kuat, Indonesia harus terus berkembang, Indonesia harus terus menjaga kesatuan dan persatuan, mungkin inilah salah satu yang melatabelakangi lahirnya koalisi Kebangkitan Indonesia Raya yang digagas oleh Gerindra dan PKB.

Kehadiran Prabowo Subianto sebagai capres yang diusung koalisinya semakin menambah keyakinan bahwa Indonesia butuh seorang pemimpin kuat dan berpengalaman, untuk melanjutkan apa yang sudah dibangun dibawah kepemimpinan Presiden Jokowi selama dua periode.

Bagi umat Islam bulan rajab merupakan bulan sakral dimana diantaranya telah terjadi 4 persisttiwa besar yakni, peristiwa Isra Mi’raj, Perang Tabuk, Pembebasan Baitul Maqdis dan berakhirnya Sistem Khilafah.

Ada istilah yang mengatakan sejarah ditulis oleh sang pemenang, apakah peristiwa hari ini koalisi Gerindra-PKB akan menorehkan sejarah sendiri atau sebaliknya, yang jelas upaya untuk memberikan sebuah solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini dan kedepannya tengah ditawarkan melalui lahirnya sebuah koalisi Kebangkitan Indonesia Raya bersama Gerindra dan PKB.

 

Tulisan terkait

Bimata
Close