BeritaRegionalUmum

Pemkot Tangerang Minta Perbaikan Permanen Pada Pintu Air Cisadane Guna Tanggulangi Krisis Air Bersih

BIMATA.ID, Tangerang – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang, Ruta Ireng Wicaksono mengatakan, Pintu Air Sepuluh (10) Bendungan Sungai Cisadane mengalami kerusakan. Kejadian ini mengakibatkan empat pintu lainnya mengalami kerusakan sistem sehingga tidak bisa tertutup rapat.

Menurut Ruta, kerusakan tersebut membuat permukaan air Sungai Cisadane tengah mengalami penyusutan. Diketahui, Pada Jumat 21 juli 2023 kemarin, ketinggian permukaan tinggal 10,9 meter (m), sedangkan ketinggian normal air di atas 12 m.

Ruta mengungkapkan, banyak perusahaan air bersih mengambil bahan baku atau air bakunya dari Sungai Cisadane.

Baca Juga : Jokowi, Prabowo Bagikan BLT di Pasar Bululawang Malang

Untuk itu, kata dia, permasalahan tersebut harus ditangani dengan sangat cepat. Sebab, jika berkepanjangan, dampaknya dapat membuat Tangerang menghadapi krisis air bersih.

“pastinya (kami ucapakan) terima kasih pada Balai Besar wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) yang sudah melakukan penanganan atau perbaikan sementara dengan melakukan stock block untuk menutup pintu air yang jebol,” ujarnya kepada awak media, Senin (23/07/23).

Akan tetapi, kata Ruta, percepatan perbaikan permanen atau penanganan yang lebih tepat perlu dilakukan.

“Karena kalau hanya stok block khawatir nantinya terjadi kebocoran lagi,” katanya.

Selain berdampak pada produksi air bersih, kerusakan pintu air itu menyebabkan air terus mengalir dan tak terbendung.

Simak Juga : Prabowo Dampingi Jokowi Blusukan di Malang, Para Pedagang Pasar Doakan Jadi Presiden

Akibatnya, Sungai Cisadane tidak bisa mengaliri persawahan sekitar Kota Tangerang dan mengganggu pasokan air bersih di wilayah Kota Tangerang.

Ruta memaparkan, fungsi air Sungai Cisadane sangat penting karena banyak dimanfaatkan, baik untuk aliran persawahan maupun konsumsi.

“Penggunaan terbesar ialah jadi pemasok air bersih yang dikelola Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Benteng maupun banyak perusahaan-perusahaan lainnya,” tandasnya.

Kerusakan yang terjadi di Pintu Air 10 Sungai Cisadane telah mengakibatkan produksi air bersih PDAM Tirta Benteng Kota Tangerang berkurang hingga 40 persen dari biasanya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close