BeritaPolitik

Gerbang Kantor Desa Cipetir Digembok, Ganjar Ramadhan: Jangan Sampai Pelayanan Kosong

BIMATA.CIANJUR- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Cianjur soroti mengenai viralnya pintu gerbang Kantor Desa Cipetir, Kecamatan Cibeber yang diduga dikunci gembok saat jam kerja.

Diketahui video berdurasi 18 detik itu direkam seseorang yang mendapati tak adanya aktivitas perangkat daerah padahal padahal jarum jam tangannya masih menunjukkan pukul 11.30 WIB siang.

Ketua DPRD Cianjur, Ganjar Ramadhan, mengatakan untuk pelayanan tidak boleh tidak dilaksanakan Pemdes Cipetir, apalagi dengan digemboknya gerbang kantor desa akan menjadi pertanyaan masyarakat.

“Seharusnya untuk pelayanan ada yang menunggu seperti Sekdes, atau perangkat desa lainnya. Jangan sampai untuk pelayanan itu kosong,” katanya Selasa, (27/12/2022).

Mengenai tindaklanjut yang akan dilakukan DPRD Cianjur, pihaknya akan memastikan terlebih dahulu informasi tersebut.

“Informasi ini kami tampung terlebih dahulu dan akan kami tanyakan kepada instansi terkait apakah itu kelalaian atau seperti apa,” ujarnya.

Sebelumnya, Kades Cipetir Ahmad Soekirman mengaku, pengembokan kantor Desa Cipetie karena anak buahnya tengah melayat atau tazkiyah dan penutupan gerbang tersebut bersifat sementara.

“Kebetulan pulang dulu sebentar, tetangganya ada yang meninggal ngak lama juga dibuka,” tandasnya.

 

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close