BeritaRegional

Gunung Lawu Ditutup Akibat Longsor di Jalan Tawangmangu-Sarangan

BIMATA.ID, Tawangmangu – Camat Tawangmangu, Eko Joko Widodo mengatakan dampak curah hujan tinggi di Gunung Lawu mengakibatkan terjadinya tanah longsor pada hari Selasa (14/2) di Jalan Tembus Tawangmangu, Desa Gondosuli, Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah.

“Kami catat sudah terjadi tanah longsor di kawasan Gunung Lawu sebanyak lima kali pada Selasa ini,” katanya, Rabu (15/02/2023).

Baca Juga : Diangkat Menjadi Warga Kehormatan Korps Marinir, Prabowo: Saya Ucapkan Terima Kasih dan Bangga

Pihaknya juga mengatakan, Peristiwa ini terjadi karena intensitas hujan deras dan berdurasi lama mengguyur kawasan tersebut, Jalan dialihkan melalui jalur lama sisi utara, hingga waktu yang belum dipastikan. Untuk petugas masih berusaha membuka jalur yang tertimbun tanah longsor.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Kita tutup sementara karena membahayakan pengguna kendaraan,” ucapnya.

Berdasarkan informasi sejumlah titik lokasi di Kecamatan Tawangmangu juga mengalami tanah longsor, seperti di Desa Gondosuli.

Cek Juga : Menhan Prabowo Subianto Serahkan Peralatan Pertahanan untuk Korps Marinir

Kemudian Desa Nglebak, ada dua titik longsor serta Desa Tengklik terdapat 3 titik dan satu titik di Desa Sepanjang.

“Kami sudah petakan daerah rawan longsor. Jika terjadi curah hujan tinggi warga diminta waspada,” pungkasnya.(oz)

Simak Juga : Prabowo Subianto : Untuk Menjadi Negara Maju, Indonesia Harus Memiliki TNI yang Kuat

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close