Berita

BPBD Sulsel Menyatakan Satu Sekolah Rusak Akibat Angin Puting Beliung

BIMATA.ID, Makassar – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulawesi Selatan (Sulsel) Muhammad Firda menyatakan, alami kerusakan akibat diterjang angin puting beliung satu bangunan sekolah dan sembilan bangunan rumah warga di tiga dusun Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

“Iya, angin puting beliung di Jeneponto menyebabkan kerusakan bangunan sekolah dan rumah warga serta rumah ibadah,” katanya, Jumat (30/09/2022).

Pihaknya menyatakan, kejadian itu terjadi terjadi saat hujan deras yang mengguyur Kabupaten Jeneponto pada Kamis (29/9) dan ditambah angin yang berhembus kencang.

“Akibatnya beberapa dusun yang terkena dampak angin puting beliung itu, yakni, Lingkungan Bulurinring, Dusun Bonto Kassi, dan Dusun Garonggong, Kecamatan Bangkala Barat,” ucapnya.

Dia menyebut kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa maupun korban luka. Namun, bangunan rumah warga dari beberapa dusun itu mengalami kerusakan.

“Tidak ada korban jiwa. Sementara ini anggota kita dilapangkan melakukan asesmen dulu,” jelasnya.(oz)

Tulisan terkait

Bimata
Close