BeritaNasionalOlahragaPeristiwaUmum

Koni Apresiasi IPSI di Bawah Kepemimpinan Prabowo Dapat Dibawa Ke Kancah Internasional

BIMATA.ID, Jakarta — Direktur Eksekutif Komite Olahraga Nasional (KONI), Ismail Ning memberikan apresiasi terhadap prestasi pengurus besar ikatan pencak silat Indonesia (PB IPSI) yang dipimpin Prabowo Subianto dalam kegiatan pengukuhan dan pelantikan PB IPSI di Padepokan pencak silat Indonesia TMII, Jakarta (31/01/2022).

Dalam kesempatan itu, Ismail memberikan dukungan penuh kepada pengurus PB IPSI untuk melaksanakan program kerja demi membawa pencak silat semakin tinggi ke pentas internasional.

“Kami komite olahraga Indonesia mendukung penuh program dari IPSI untuk membawa pencak silat ke kancah internasional,” kata Ismail Ning.

Lanjut Ismail, di tahun 2022 ini kita disibukan dengan multi event internasional yang akan mempertandingkan pencak silat dalam event Sea games ke 31 di Thailand.

“Ini adalah suatu momen untuk pak Prabowo membawa pencak silat diperkenalkan di kancah Internasional,” jelasnya.

Selanjutnya, Prabowo Subianto memberikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Indonesia yang diwakili oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga atas support dan dukungannya kepada IPSI dan pencak silat.

“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah dalam hal ini Kemenpora yang diwakili oleh Menteri Pemuda dan Olahraga bapak Zainudin Amali atas dukungannya terhadap pencak silat indonesia saat ini,” ungkap Menhan Prabowo.

Dia mengakui, bahwa tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengurus dan pembina pencak silat di Indonesia merupakan kehormatan yang besar dan juga beban tanggung jawab yang harus kita pikul dengan tanggung jawab.

“Kehormatan bangsa, kehormatan budaya kita, dan kehormatan seluruh rakyat indonesia diwakili oleh pencak silat. Karena itu atas nama seluruh anggota baru PB IPSI 2021-2025, saya ingin menegaskan kita disini mengabdi seterus-terusnya untuk kebesaran dan kehormatan bangsa kita,”lanjutnya.

 

(OZ/ZBP)

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close