Rumor Valentino Rossi Pensiun dari MotoGP Memanas, sang Ibu pun Buka Suara
BIMATA.ID, Jakarta- Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, jadi perbincangan hangat dalam beberapa waktu terakhir ini. Rossi dikabarkan akan pensiun di pertengahan MotoGP 2021 karena terpuruk dalam beberapa musim terakhir ini.
Rumor Rossi pensiun pun mendapatkan tanggapan dari sang Ibu, Stefania Palma. Jika banyak pihak meyakini Rossi akan pensiun, Palma justru berpikir sebaliknya.
Palma menilai Rossi tidak akan pensiun pada pertengahan musim ini. Sebab, The Doctor -julukan Rossi- telah menunjukkan kesungguhannya saat menjalani tes resmi di Sirkuit Catatalunya, Barcelona, Spanyol, Selasa 8 Juni 2021.
Rossi melakukan 72 lap untuk menemukan solusi dari masalahnya di MotoGP 2021. Menurut Palma, Rossi tidak akan berusha sekeras itu jika ingin gantung helm dalam waktu dekat ini.
“Valentino (Rossi) bukanlah seseorang yang meninggalkan barang-barangnya di tengah jalan. Di tes Barcelona juga, setelah balapan (MotoGP Catalunya 2021 berlangsung pada Minggu 6 Juni 2021) dia melakukan 72 lap,” kata Palma, dikutip dari Tuttomotoriweb, Jumat (11/6/2021).
“Seorang pebalap yang berniat menghentikan balapan pada lap minggu lalu melahap 72 lap uji coba untuk lebih memahami masalah motor?” tuturnya.
Rossi harus menemukan solusi dari semua masalahnya sejak awal musim ini. Jika tidak, Rossi akan selalu berada di belakan dalam balapan.
Sekadar informasi, Rossi baru mengumpulkan 15 poin dari tujuh seri balapan sehingga terdampar di posisi ke-19 klasemen sementara. Teranyar, pembalap berumur 42 tahun itu bahkan terjatuh pada balapan MotoGP Catalunya 2021.
Rossi harus segera berbenah apalagi balapan selanjutnya, MotoGP Jerman 2021, telah menanti. Balapan seri kedelapan itu akan berlangsung di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Minggu 20 Juni 2021.
Rossi diprediksi harus berjuang keras di Sirkuit Sachsenring dengan kondisinya sekarang. Meski begitu, tidak mustahil juga Rossi justru meraih hasil bagus dan bangkit dalam balapan MotoGP Jerman 2021.