BeritaPeristiwaPolitikRegionalUMKMUmum

Jelang Lebaran, Tina Wiryawati Minta Pemerintah Pastikan Kemantapan Infrastruktur di Jawa Barat

BIMATA.ID, PANGANDARAN – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hj. Tina Wiryawati S.H., meminta pemerintah dan pelaku usaha pariwisata bersiap menjelang libur Lebaran 2024.

Momentum ini harus dimanfaatkan supaya masyarakat sekitar tempat pariwisata pun mendapat manfaat dari libur Lebaran ini.

BACA JUGA: Kunjungan Prabowo Subianto ke IKN: Meninjau Persiapan Upacara HUT RI

Tina mengatakan seperti contoh di daerah pemilihannya, yakni Kuningan yang memiliki banyak potensi wisata alam, Ciamis dengan potensi UMKM, Banjar sebagai kota transit, dan Pangandaran sebagai daerah wisata pantai.

Semuanya harus bersiap di masa mudik dan libur lebaran tahun ini.

“Kami berharap Pangandaran tidak over kapasitas pas liburan nanti, makanya infrastruktur harus diperhatikan. Ciamis dan Banjar bersiap karena dilewati jalur mudik, sedangkan Kuningan siap didatangi wisatawan juga karena pariwisata sedang berkembang pesat,” kata anggota dewan Fraksi Gerindra ini, Jumat (15/3/2024).

Potensi pergerakan ekonomi, katanya, harus disiapkan sehingga masyarakat dapat mendapat manfaat dari masa linur Lebaran ini.

“Pusat penjualan dan penghasil oleh-oleh di Ciamis dan Banjar, kami harap bersiap menjelang masa libur Lebaran ini. Kawasan wisata juga bersiap, pemerintah kami minta menjaga kondisi agar infrastruktur menuju tempat-tempat wisata berkondisi baik,” katanya.

BACA JUGA: Analis Tanggapi Ucapan Selamat AS ke Prabowo: Mereka Kenal Baik Prabowo

Tina berharap pemerataan aktivitas wisata dan ekonomi di kawasan timur Jawa Barat ini dapat terealisasi dengan maksimal.

Hal ini tentunya dipicu oleh infrastruktur yang memadai, baik jalan maupun jalur kereta api dan transportasi publik lainnya

 

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close