Berita

Sudin Tenaga Kerja Jakbar libatkan Puluhan Warga Ikut Pelatihan Kerja

BIMATA.ID, Jakarta — Plt Kepala Seksi Pelatihan, Penempatan, Produktivitas dan Transmigrasi Suku Dinas (Sudin) Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Jakarta Barat, Nur Kholis, melakukan pelatihan yang melibatkan warga untuk menjadi supir mobil dan petugas sekuriti, tercatat ada 90 orang yang mengikuti program pelatihan pembuatan SIM A dan 25 orang yang akan menjadi petugas sekuriti.

“Ini adalah program pelatihan kerja yang dilakukan serentak di seluruh wilayah Kota DKI dengan tujuan memberikan lapangan pekerjaan bagi warga,” katanya, Selasa (o2/11/2021).

Pihaknya menyatakan, dalam kegiatan itu, seluruh aspirasi masyarakat dari mulai pengadaan pelatihan kerja hingga pembangunan infrastruktur ditampung oleh pemerintah dari tingkat RW hingga Provinsi DKI Jakarta.

“Jadi para peserta ini merupakan hasil seleksi dari aspirasi masyarakat 2020 dan dipastikan siap mengikuti pelatihan,” ucapnya.

Lebih lanjut, ke-115 warga ini mengikuti pelatihan secara tatap muka (offline) di beberapa tempat yang sudah disediakan oleh Sudin.

Namun, Nur Kholis mengungkapkan pelaksanaan pelatihan tersebut masih menunggu anggaran dari Dinas Provinsi DKI Jakarta untuk biaya operasional, Berharap pelatihan kerja tersebut dapat membantu warga mendapatkan pekerjaan pada masa pandemi Covid-19.

“Kita menunggu dana dari Badan Pengelola Keuangan Daerah (BKD) Provinsi DKI Jakarta sebesar Rp 250 juta, Tapi dipastikan akan digelar dalam waktu dekat, tidak akan lewat hingga tahun depan,” tungkasnya.(oz)

Tulisan terkait

Bimata
Close