BeritaNasionalPeristiwaPolitikRegionalUmum

Prabowo Resmikan 15 Titik Bantuan Air di Jawa Barat dan Banten

BIMATA.ID, Banten – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan 15 titik bantuan sumber air bersih di 6 wilayah Jawa Barat dan Banten. Peresmian tersebut dipusatkan di Desa Pamubulan, Kabupaten Lebak, Banten, Minggu (19/11).

Prabowo tiba di Desa Pamubulan sekitar pukul 11.00 WIB, didampingi Rektor Universitas Pertahanan (Unhan) RI, Mayjen TNI Jonni Mahroza.

BACA JUGA: Prabowo: Saya Merasa NU Menjaga Islam yang Moderat

Agenda peresmian bantuan sumber air berlangsung sekitar dua jam. Dalam kesempatan tersebut, ia mendengarkan paparan dari perwakilan 15 desa lokasi sumur bor dan pipanisasi yang terbagi di enam wilayah Jawa Barat dan Banten.

Sebanyak 15 titik bantuan sumber air bersih tersebut terdiri dari 10 titik di Jawa Barat, dengan rincian empat desa di Kabupaten Kuningan, yakni Desa Ciwaru, Desa Sukaharja, Desa Cipedes dan Desa Cirukem.

Kemudian Desa Rancabungur dan Desa Cimulang di Kabupaten Bogor, serta Desa Sukasirna, Desa Purabaya Kuta, Desa Purabaya Pasir Astana dan Desa Citamiang di Kabupaten Sukabumi. Dalam 10 titik tersebut, sumber air bersih berhasil menjangkau 1.835 kepala keluarga di Jawa Barat.

BACA JUGA: Prabowo: Di Usia Saya Sekarang Saya Masih Belajar Setiap Hari

Sementara di Banten, sumber air bantuan dari Kementerian Pertahanan dan Universitas Pertahanan berhasil mengalir dan dirasakan manfaatnya oleh 462 kepala keluarga di 5 titik yang terdiri Desa Pete RT 01, Desa Pete RT 02, Desa Rancabuaya di Kabupaten Tangerang, Desa Bojen di Kabupaten Pandeglang dan Desa Pamubulan di Kabupaten Lebak.

Prabowo mengatakan dirinya bahagia upaya yang dilakukannya dapat dirasakan oleh banyak masyarakat. Ia pun berpesan agar sarana dan prasarana penunjang sumber air bersih dapat dirawat dengan baik.

“Saya bersyukur dan gembira bisa bermanfaat dari air yang kita hasilkan. Mohon dijaga semua peralatan di situ,” tutur Prabowo.

BACA JUGA: Prabowo dan Khofifah Hadiri Pengukuhan Guru Besar Kehormatan Universitas Islam Malang

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close