BeritaHukumPolitik

Menkumham Yasonna Minta Jajarannya Fokus Layani Publik Usai Libur Idul Fitri

BIMATA.ID, Jakarta – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Republik Indonesia (RI), Yasonna Laoly meminta, jajarannya fokus bekerja dan melayani kepentingan publik usai libur Idul Fitri 1443 Hijriah.

Yasonna menginstruksikan, agar jajarannya meninjau kembali target-target kinerja yang telah ditetapkan.

“Setelah saling bermaafan, saatnya kita kembali fokus bekerja, khususnya pencapaian target kinerja pada semester kedua tahun ini,” ucapnya, Senin (09/05/2022).

Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI ini juga meminta, agar jajaran Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) RI memperbaharui semangat bekerja dan pengabdian dalam menjalankan tugas dan melayani masyarakat.

Yasonna menyatakan, tantangan yang akan dihadapi semakin berat. Sehingga, pola kerja juga harus semakin ditingkatkan.

“Kerja keras, kerja cepat, dan kerja produktif itu pola kerja yang harus kita jalankan,” tandas politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini.

Alumnus Universitas Sumatera Utara (USU) ini juga mengingatkan, pandemi Covid-19 belum berakhir. Saat ini, ditambah adanya ancaman penyakit baru yaitu hepatitis akut.

Pria kelahiran Tapanuli Tengah ini mengimbau, setiap lapisan masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Serta, mampu beradaptasi dan bertransformasi di era disrupsi.

“Mari kita melangkah dengan semangat perubahan ke arah yang lebih baik,” ungkap Yasonna.

[MBN]

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close