BeritaNasionalOpiniPolitik

Survei LSI Denny JA: Prabowo Tertinggi Ungguli Ganjar dan Anies

BIMATA.ID, Jakarta – Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menyatakan, Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto menjadi calon presiden (Capres) yang paling banyak dipilih masyarakat.

Elektabilitas Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) itu unggul dari Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Fakta ini terungkap dari hasil survei nasional LSI Denny JA pada 3 Mei sampai dengan 14 Mei 2023.

Baca juga: Hadiri Silaturahmi BKPRMI, Presiden DMDI Akui Kebaikan Prabowo Subianto

Dalam survei tersebut, Prabowo unggul dengan elektabilitas 33,9 persen. Sementara itu, Ganjar Pranowo berada di posisi kedua dengan angka 31,9 persen, Anies Baswedan sebesar 20,8 persen, dan tidak menjawab sebesar 13,4 persen.

“Bila pemilihan presiden dilakukan sekarang ini, siapa yang akan Ibu/Bapak pilih sebagai presiden di antara 3 nama-nama berikut? Hasilnya Prabowo unggul sementara sebesar 33,9 persen,” ucap Peneliti LSI Denny JA, Adjie Alfaraby, Jumat (19/05/2023).

Lihat juga: Presiden Dunia Melayu Dunia Islam: Prabowo Banyak Bantu Orang Miskin

Dengan perolehan tersebut, Adjie mengungkapkan, Prabowo menjadi satu-satunya Capres yang berpotensi melaju ke putaran kedua apabila nanti pemilihan presiden (Pilpres) 2024 menghadirkan tiga pasang calon (Paslon).

“Jika 3 pasang Capres, Pilpres berpotensi dua putaran. Hanya Prabowo yang diprediksi masuk putaran kedua dengan minimal memperoleh dukungan 33,3 persen,” ungkapnya.

Untuk diketahui, survei LSI Denny JA dilakukan pada 3 Mei hingga 14 Mei 2023 dengan melibatkan 1.200 responden di seluruh Indonesia. Adapun rentang usia responden 17 tahun ke atas atau sudah menikah.

Simak juga: Kunjungi Prabowo, Danjen Kopassus Minta Saran Agar Kopassus Tetap Jadi Kebanggaan NKRI

Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random sampling dengan cara tatap muka. Margin of error survei diperkirakan ± 2.9 persen pada tingkat kepercayaan 95%.

[MBN]

Related Articles

Bimata