BeritaRegional

Jelang Ramadhan, Pemkab Garut Siapkan Beras Subsidi Untuk Masyarakat

BIMATA.ID, Garut – Wakil Bupati Garut Helmi Budiman mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, Provinsi Jawa Barat, sudah menyiapkan program beras subsidi untuk masyarakat sebanyak 230 ribu keluarga penerima manfaat yang siap direalisasikan saat Bulan Suci Ramadhan.

“Ada subsidi beras untuk 230 ribu KPM (keluarga penerima manfaat), jadi ada 230 ribu KPM yang mendapatkan subsidi beras 10 kilogram, semua seluruh daerah ini,” kata helmi, dikutip dari antaranews, Jumat (24/03/2023).

Baca Juga : Kompak Pakai Topi Serupa, Jokowi dan Prabowo Sapa Pedagang di Pasar Youtefa

Helmi menuturkan bahwa beras subsidi itu harganya akan jauh lebih murah dibandingkan di pasaran, kemudian ada kebutuhan pokok lainnya yang siap dijual murah bagi masyarakat melalui kegiatan operasi pasar.

untuk mengatasi ketersediaan barang maupun kenaikan harga bahan pokok, ucap Helmi, tidak hanya dilakukan oleh pemerintah daerah, tapi secara bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi Jabar maupun pemerintah pusat.

“Jadi kita memang ini bahu membahu dari pusat, daerah, kemudian juga provinsi bagaimana dengan kenaikan ini tidak memberatkan, apalagi kan kita ada yang namanya kemiskinan ekstrem,” ucapnya.

Pemerintah daerah sudah meninjau ketersediaan barang dan harga pangan pokok di pasar tradisional salah satunya Pasar Induk Garut Ciawitali.

Dari hasil monitoring jelang Ramadhan, ujar Helmi, ada beberapa harga kebutuhan pokok yang naik, ada juga stabil maupun harganya turun.

Menurut dia kenaikan harga kebutuhan pokok masyarakat saat momentum Ramadhan maupun Idul Fitri seringkali terjadi, untuk mengatasi kenaikan harga maka pemerintah menyelenggarakan operasi pasar murah. 

“Saat puasa, menjelang puasa dan Lebaran itu akan ada kenaikan, memang sangat berat dirasakan oleh masyarakat, oleh karena itu, ya kami juga koordinasi ya, kemarin tadi malam kita melakukan rapat Forkopimda termasuk ada subsidi beras,” pungkasnya.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Energi Sumber Daya Mineral Kabupaten Garut, Nia Gania Karyana menambahkan, pihaknya terus berkoordinasi dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) terkait kesiapan menyelenggarakan operasi pasar murah.

Simak Juga : Jokowi dan Prabowo Kompak Tanam Jagung di Food Estate Keerom Papua

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close