Nasional

Prabowo Beri Penghormatan Terakhir ke Doni Monardo di Balai Komando Kopassus Cijantung

BIMATA.ID, Jakarta — Menteri Pertahanan Prabowo Subianto beri penghormatan terakhir kepada mantan Kepala BNPB Letjen TNI (Purn) Doni Monardo di Balai Komando Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Senin (4/12/2023).

Prabowo tiba di Balai Komando pada pukul 09:00 WIB disambut jajar barisan. Prabowo mengenakan seragam safari cokelat dan berpeci hitam. Ia berdiri di samping Wiranto dan secara bergantian mendekati peti jenazah.

Prabowo juga memberikan doa dan penghormatan terakhirnya kepada mendiang Doni Monardo. Di laman Instagram pribadi milik Prabowo, ia pun mengunggah foto momen kebersamaannya dengan almarhum.

“Innalillahi Waina Ilaihi Rojiun. Selamat jalan Letnan Jenderal TNI (purn) Doni Monardo. Semoga Allah SWT menerima semua amal ibadahnya dan menempatkannya di tempat yang terbaik di sisi-Nya,” tulis @prabowo.

Prabowo dalam kesempatan itu juga memberikan ucapan langsung belasungkawa kepada keluarga almarhum dan berbincang dengan kedua anak laki-laki almarhum. Ia juga mengikuti shalat jenazah dan upacara pelepasan jenazah.

Selain Prabowo, juga nampak turut hadir Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Ketua Wantimpres yang juga mantan Panglima ABRI Wiranto, hingga mantan Kepala BIN Hendropriyono.

Seperti diketahui, Letjen TNI Purn Doni Monardo meninggal dunia pada Minggu sore (3/12/2023). Almarhum dinyatakan tutup usia pada pukul 17.35 WIB. Sebelumnya, ia sempat dirawat intensif di Rumah Sakit (RS) Siloam Semanggi, Jakarta.

[HW]

Tags

Related Articles

Bimata
Close