BeritaNasionalPeristiwaPolitikUmum

Momen Prabowo Salaman dan Gibran Salim ke Mega di KPU

BIMATA.ID, Jakarta – Sejumlah tokoh para pengusung pasangan capres-cawapres hadir dalam acara pengundian nomor urut peserta pilpres 2024, termasuk Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dalam acara tersebut, ada momen Prabowo Subianto, Gibran Rakabuming, dan Kaesang Pangarep salaman ke Megawati.

Adapun pengundian nomor urut itu dilakukan di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023) malam. Sekitar pukul 20.00 WIB, para tokoh termasuk elite partai pengusung masing-masing capres mulai berdatangan.

BACA JUGA: Rukun Bareng Paslon Lain, Prabowo-Gibran Joget dan Saling Tos dengan Anies-Imin

Megawati datang berbarengan dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Saat, para tokoh mulai duduk di kursi masing-masing itu lah momen salaman Prabowo hingga Kesang ke Megawati terjadi.

Awalnya, terlihat Gibran dan Kaesang menghampiri Megawati. Keduanya bergantian salim ke Megawati dan beberapa tokoh yang berada di sekitar Megawati, termasuk Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) hingga Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

Setelah itu, Gibran dan Kaesang lalu tampak kembali ke tempat duduk masing-masing. Tak lama Prabowo pun turut menghampiri dan bersalaman ke Megawati. Prabowo juga bersamalam dengan OSO yang berada di samping Megawati.

BACA JUGA: Pesan Prabowo untuk Pilpres 2024: Siapapun yang Menang, Harus Bersatu Jaga Indonesia

Megawati tersenyum membalas salam Prabowo. Setelah itu, Prabowo lalu kembali ke kursinya. Gibran berada di belakang Prabowo

Tak selang beberapa lama, Gibran dan Kaesang terlihat kembali menghampiri Megawati. Kali ini Kaesang terlihat bersimpuh di depan Megawati.

Kaesang juga tampak berbicara ke Megawati, sementara Gibran hanya berdiri seraya menunggu Kaesang. Tidak lama keduanya kembali ke kursi.

Momen ini sempat ditanyakan ke Gibran usai acara. Gibran menyebut alasan dirinya menghampiri Megawati sebagai bentuk penghormatan.

BACA JUGA: Prabowo Yakini KPU Dapat Laksanakan Pemilu yang Jujur Seutuhnya

“Salim saja, menghormati beliau (Megawati),” kata Gibran usai acara di kantor KPU, Menteng, Jakpus, Selasa (14/11/2023).

“Yang pasti kan kami menghormati beliau ya. Harus saling ya,” lanjut Gibran.

Gibran juga bersalaman dengan Hasto Kristiyanto. Ditanya apakah salim tersebut mengisyaratkan bentuk berpamitan dari PDIP, Gibran tak mengiyakan. Dia mengatakan hanya hendak bersalaman dengan Hasto.

“Nggak, salim,” kata Gibran.

BACA JUGA: Prabowo Sepakat dengan Cak Imin Soal Pemilu Jujur, Sebut Sahabat Lama dan Bacakan Pantun

Diketahui, ketiga pasangan capres-cawapres telah mendapat nomor urut masing-masing. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendapat nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendapat nomor urut 2, Ganjar Pranowo-Mahfud Md mendapat nomor urut 3.

 

Related Articles

Bimata