
BIMATA.ID, NTB – Seluruh logistik dan perlengkapan tim peserta GT World Challenge Asia 2025 mulai dikirimkan ke Pertamina Mandalika International Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB), jelang pelaksanaan balapan pada 9–11 Mei 2025 mendatang.
Pengiriman dilakukan dari Sepang International Circuit, Malaysia.
“Seluruh logistik dan perlengkapan tim-tim peserta sebanyak 45 kontainer berukuran 49 feet telah diberangkatkan dari Sepang menuju Mandalika untuk dipakai dalam ajang GT World Challenge Asia 2025,” kata Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Priandi Satria.
Priandi menjelaskan bahwa padatnya jadwal seri balapan membuat proses pengiriman logistik menjadi sangat krusial.
Dari Sepang, perlengkapan akan langsung digunakan di Mandalika, kemudian dilanjutkan ke Thailand. Oleh karena itu, setiap detik dalam proses distribusi menjadi sangat berarti.
“Koordinasi pengiriman dilakukan secara ketat dan profesional demi memastikan seluruh perlengkapan tiba sesuai jadwal dan dalam kondisi optimal,” tegasnya.
Kedatangan logistik ini menjadi bagian penting dalam rangkaian persiapan menuju ajang internasional bergengsi yang dinantikan oleh pecinta motorsport di Tanah Air.
MGPA menilai momentum ini sebagai tonggak kesiapan Mandalika menjadi tuan rumah balap kelas dunia.
“Proses pengiriman ini menjadi bukti bahwa Mandalika semakin siap menyambut GT World Challenge Asia 2025. Kami menyambut seluruh perlengkapan dengan antusias,” ujar Priandi.
GT World Challenge Asia 2025 akan menjadi salah satu sorotan dalam kalender balap internasional, dan Mandalika menjadi salah satu sirkuit penting dalam rangkaian seri tersebut.
Gelaran ini diharapkan menarik perhatian publik lokal maupun internasional.
Bagi MGPA dan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), ajang ini tidak hanya tentang olahraga, tapi juga bagian dari komitmen mendorong Mandalika sebagai destinasi unggulan sport tourism nasional.
“Sport tourism membawa dampak nyata bagi pertumbuhan ekonomi dan pariwisata, khususnya di NTB,” tutup Priandi.