BIMATA.ID, Bogor – Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa dirinya tidak gentar dalam menghadapi koruptor. Ia berkomitmen untuk terus membersihkan Indonesia dari praktik korupsi yang merugikan masyarakat dan negara.
“Ada yang melawan, ada. Kalau kita yang mau bersihkan korupsi dilawan, kira-kira yang lawan kita siapa?” ujar Prabowo saat memberikan sambutan dalam perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center (SICC), Jawa Barat, Sabtu (15/2/2025).
Ia menegaskan bahwa mereka yang menentang upaya pemberantasan korupsi adalah para pelaku korupsi itu sendiri. Namun, Prabowo memastikan bahwa ia dan pemerintahannya tidak akan mundur dalam menegakkan hukum. “Yang lawan kita itu koruptor itu, yang maling-maling itu, kita tidak gentar, kita tidak takut, kita akan terus membersihkan mereka itu,” tegasnya.
Baca Juga: Prabowo Tak Gentar Lawan Koruptor, Waketum Gerindra: Ini Pesan yang Jelas!
Dalam kesempatan tersebut, Prabowo juga mengingatkan semua pihak agar tidak terlibat dalam praktik korupsi. Ia bahkan membuka pintu bagi siapa pun yang ingin mengakui kesalahannya secara pribadi. “Saya katakan lebih baik kalian baik-baik, ya kan. Kalau malu, diem-diem, malem-malem dateng ke saya deh, ya. Nggak usah ke Istana, saya di Widya Chandra,” ucapnya.
Prabowo juga sempat menyinggung lokasi rumah dinasnya yang berada di Jalan Widya Chandra. Ia menuturkan bahwa pemilihan rumah dinas tersebut bukan keputusannya sendiri. “Nah, bener lagi, begitu saya masuk rumah dinas, rumah dinas saya nomor 8, bukan saya yang milih rumah dinas, bukan, Pak Pratikno Mensesneg, jangan-jangan Pak Pratik ya ‘kasih Pak Prabowo nomor 8 aja’. Nggak, itu rumah Menhan sebelum saya, Pak Ryamizard Ryacudu di situ,” ujarnya sambil bercanda.
SImak Juga: Ketua DPC Gerindra Sinjai Santuni Korban Kebakaran di Sinjai Tengah