BIMATA.ID, Kuningan – Dalam peringatan ulang tahun ke-17 Partai Gerindra, Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, H. Rokhmat Ardiyan (HRA), menegaskan bahwa perjuangan partai belum berakhir meski telah berhasil menghantarkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia.
“Kita sama-sama menyaksikan bagaimana ketulusan Bapak Prabowo dalam membangun partai ini. Partai ini didirikan untuk kemajuan bangsa, menegakkan hukum yang seadil-adilnya, serta untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat,” ujar H. Rokhmat Ardiyan, Sabtu (8/2/2025).
Menurutnya, perjalanan Gerindra masih panjang dalam mewujudkan Indonesia yang bermartabat, maju, dan sejahtera.
Baca juga: Wakili Presiden Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid Hadiri Pertemuan Tingkat Tinggi AI di Paris
“Di usia ke-17 ini, kita bersama-sama membangun Indonesia dan menjadikan Kabupaten Kuningan sebagai daerah yang melesat, sejahtera, adil, dan makmur. Pembangunan infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan sosial harus berjalan dengan baik,” tambahnya.
H. Rokhmat Ardiyan juga mengatakan pentingnya pembentukan karakter SDM yang cinta bangsa dan negara.
“Perjuangan dimulai dari diri sendiri, lalu bergotong-royong untuk membangun bangsa dan mengatasi berbagai kesulitan. Dunia sedang tidak baik-baik saja, dan Indonesia menghadapi tantangan besar, termasuk beban utang yang harus dibayar tahun ini. Ini membutuhkan fokus dan energi bersama,” katanya.
Lihat juga: Sudaryono: Komitmen Presiden Prabowo Tingkatkan Kesejahteraan Petani Lewat Pembelian Gabah Sesuai HPP
Ia juga menekankan program prioritas pemerintahan Prabowo, yakni Swasembada pangan, terutama peningkatan distribusi pupuk bagi petani. Ketahanan energi, termasuk pengembangan energi baru terbarukan. Hilirisasi dan industrialisasi bahan baku seperti mineral dan batu bara.
Selain pembangunan ekonomi, H. Rokhmat Ardiyan menyoroti ancaman judi online dan pinjaman online ilegal yang meresahkan masyarakat.
“Jangan sampai masyarakat Kuningan terkontaminasi oleh judi online dan pinjaman online ilegal. Bunga yang tinggi bisa menghancurkan sendi-sendi ekonomi bangsa. Kita akan terus berupaya melindungi masyarakat dari dampak negatif ini,” tegasnya.
Simak juga: Terkesan Dengan Program Kesehatan Gratis Presiden Prabowo, Warga: Sangat Berkesan Menolong Rakyat Kecil
H. Rokhmat Ardiyan menutup pernyataannya dengan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mendukung program pemerintah demi kesejahteraan bangsa.
“Mari kita bersatu, fokus membangun Indonesia, dan memastikan semua program berjalan dengan baik demi rakyat,” tutupnya.