BIMATA.ID, NTB – Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mengatakan bahwa ajang MotoGP Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, pihaknya menjamin persiapan ajang MotoGP Indonesia 2025 lebih baik dari sebelumnya.
Direktur Utama MGPA Priandhi Satria MotoGP 2024 menerangkan, di Pertamina Mandalika International Circuit terbilang sukses dan mengalami improvisasi serta inovasi ke arah yang lebih baik setiap tahun sejak diadakan perdana pada 19-20 Maret 2022 .
“Persiapan MotoGP dari tahun ke tahun harus ada perkembangan dan evaluasi dari tahun sebelumnya,” kata, Satria, Rabu (11/12/2024).
Dirinya menerangkan, MotoGP 2024 dapat dikatakan sukses tentu tidak lepas dari keterlibatan berbagai stakeholder dimulai pemerintah, sponsorship, hingga antusiasme masyarakat itu sendiri yang terus meningkatkan animo.
“Agar MotoGP terus diadakan di Indonesia khususnya di sirkuit Pertamina Mandalika International Circuit,” terangnya.
Baca Juga : Presiden Prabowo Resmikan Fly Over Madukoro : Semoga Bermanfaat Bagi Rakyat
Hal ini kemudian menjadi perhatian,selaku MGPA sebagai promotor agar dapat mempersiapkan berbagai kebutuhan baik berkaitan dengan regulasi, pengeluaran berkaitan dengan balapan maupun non balapan.
“Hingga fasilitas untuk memberikan pengalaman terbaik bagi masyarakat yang hadir menonton,” tuturnya.
Dalam paparannya kepada pihak yang hadir dalam FGD Triwulanan BPS Provinsi NTB itu, Priandhi Satria memaparkan secara mendetail berkaitan dengan pengeluaran pada bagian yang berkaitan dengan balapan (Race Related Cost) dan non-balapan (Non Race Related Cost).
Simak Juga : Hadiri Peringatan Hari HAM Sedunia, Yusril: Pemerintahan Presiden Prabowo Komit Teruskan Tegakkan HAM
Secara mendetail mengenai biaya yang berkaitan dengan balapan seperti pengadaan FIM Homologated Paint yang berkaitan dengan Track, kemudian Race electronic seperti peningkatan Timing system dan race electronic support sesuai standar MotoGP, hingga pada berbagai keperluan lain seperti Medical, Pit Building.
“Hal ini sebagai bentuk perhatian MGPA agar dapat memenuhi standar Internasional dalam menyambut MotoGP 2024,” pungkasnya.