Menjalankan Demokrasi Dengan 4 Pilar Kebangsaan Untuk Persatuan Bangsa

BIMATA.ID, Cilacap – Hj. Novita Wijayanti, SE., MM menggelar sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan pada Selasa, 26 November 2024, di Desa Paketingan, Kecamatan Sampang, Kabupaten Cilacap. Kegiatan ini diadakan sehari sebelum pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di seluruh Indonesia. Acara ini dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cilacap Suyatno, SH, anggota DPRD Kabupaten Cilacap Purwati, S.Pd, anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah David Ishaq Aryadi, SE., MM, serta perangkat desa setempat.

Dalam kegiatan tersebut, Hj. Novita menekankan pentingnya demokrasi sebagai landasan utama dalam menentukan pemimpin yang dapat membawa bangsa menuju cita-cita besar sebagai negara maju. “Demokrasi adalah cara rakyat Indonesia untuk menentukan pemimpinnya. Suara rakyat adalah suara hati nurani, yang harus lahir tanpa paksaan atau intervensi dari pihak mana pun,” ujarnya. Menurut Hj. Novita, pemilihan umum tidak hanya menjadi momen memilih pemimpin, tetapi juga ruang untuk memperkokoh prinsip-prinsip demokrasi yang damai, adil, dan berintegritas.

Ia menyoroti tantangan yang sering muncul dalam setiap pemilihan, seperti propaganda politik hingga upaya manipulasi suara. Namun, menurutnya, tantangan ini tidak boleh merusak kepercayaan terhadap demokrasi. “Kunci keberhasilan demokrasi adalah partisipasi aktif masyarakat. Pilkada adalah wujud nyata dari peran rakyat dalam menentukan masa depan bangsa,” tambahnya.

Lihat Juga: Prabowo Akan Umumkan Skema Baru Penyaluran BBM-Listrik, Bahlil: Kita Ingin Memberikan Ini Kepada Yang Berhak

Hj. Novita juga mengingatkan bahwa perbedaan pilihan politik adalah hal yang wajar dalam demokrasi, tetapi harus dikelola dengan baik agar tidak memicu konflik. “Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika adalah fondasi untuk menjaga persatuan bangsa, terutama di tengah perbedaan pilihan politik,” tegasnya. Ia meminta masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka dengan bijak dan menghormati perbedaan pandangan politik sebagai bagian dari demokrasi.

Menurutnya, menjaga harmoni di tengah perbedaan pilihan membutuhkan kesadaran akan pentingnya mengimplementasikan nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan. “Jangan memaksakan pilihan kita kepada orang lain. Hargai pandangan dan pilihan masing-masing. Semua pihak memiliki tujuan yang sama, yaitu kesejahteraan dan kemajuan daerah,” ujarnya, khususnya kepada masyarakat Cilacap dan Banyumas.

Dalam kesempatan itu, Hj. Novita juga menekankan bahwa keberhasilan Pilkada tidak hanya terletak pada proses pemilihan yang berjalan lancar, tetapi juga pada bagaimana masyarakat dapat mempertahankan persatuan dan semangat gotong royong setelahnya. “Ini adalah implementasi nyata dari Pancasila sebagai ideologi bangsa yang menjadi pedoman kita,” tutupnya.

Kegiatan ini menjadi momen penting untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya demokrasi yang damai dan berintegritas, sekaligus memperkuat pemahaman akan 4 Pilar Kebangsaan sebagai pilar utama dalam menjaga persatuan bangsa.

Simak Juga: Ketua DPD Gerindra DIY: Terima Kasih Masyarakat DIY, Pilkada Damai dan Kondusif

Exit mobile version