Bimata

Desa Ganra Tuan Rumah Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Soppeng

BIMATA.ID, Soppeng – Desa Ganra, Kecamatan Ganra, Kabupaten Soppeng, resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Soppeng tahun 2024.

Peringatan yang akan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 20 hingga 22 Oktober 2024, akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan bernuansa Islami.

Hal ini terungkap setelah Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Soppeng, Dr. Hj. Andi Barlian Dulung, M.Pd.I, melakukan koordinasi dengan Pemerintah Desa Ganra, yang diwakili oleh Kepala Desa Andi Wahyu Gunawan, S.Sos, pada Rabu (9/10/2024).

Baca juga: Prabowo: Kunci Negara Bebas Korupsi Hakimnya Tak Bisa Dibeli

Dalam pertemuan tersebut, dibahas mengenai kesiapan tuan rumah, rencana kegiatan, dan ketersediaan tempat tinggal bagi para peserta.

“Kami ingin memastikan kesiapan Desa Ganra dalam menyelenggarakan acara ini. termasuk memastikan ketersediaan rumah warga untuk menampung para peserta,” ungkap Andi Barlian.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Ganra, Andi Wahyu Gunawan, menyatakan kesiapan penuh dari Pemerintah Desa Ganra dan warga setempat.

Lihat juga: Tangis Syukur Perwakilan Hakim Tumpah Saat Prabowo Ungkap Komitmen Perbaiki Nasib Para Hakim

“Kami sangat mendukung suksesnya kegiatan HSN ini. bahkan, sejumlah warga secara sukarela menawarkan rumahnya untuk dijadikan pemondokan,” ujar Andi Wahyu.

Pemerintah Desa Ganra juga telah menyiapkan berbagai tempat untuk kegiatan yang akan dilaksanakan, seperti lapangan untuk upacara dan senam santri, masjid untuk sima’an Al Qur’an, aula untuk workshop, dan lain sebagainya.

Peringatan Hari Santri Nasional di Desa Ganra diharapkan dapat berjalan lancar dan sukses, serta menjadi momentum untuk meningkatkan peran santri dalam membangun Bangsa.

Simak juga: Prabowo Dengar Keluhan Hakim Tak Naik Gaji 12 Tahun: Saya Bertekad Perbaiki Kondisi Kalian

Exit mobile version