BIMATA.ID, SULAWESI TENGAH — Calon Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Abdul Karim Aljufri, atau yang akrab disapa Bang AKA, baru-baru ini mengunggah sebuah video kebersamaannya dengan Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Wamen Kominfo RI), Angga Raka Prabowo.
Dalam video tersebut, tampak jelas keakraban keduanya, seolah memiliki hubungan seperti kakak dan adik, bahkan menampilkan sapaan hangat “abang” dan “dek wamen.”
Angga Raka Prabowo, yang juga sebagai sekretaris pribadi Prabowo Subianto, mengungkapkan bahwa Abdul Karim Aljufri adalah salah satu sosok yang sangat dekat dengan Prabowo.
Tak hanya itu, Bang AKA juga disebut sebagai salah satu atlet pencak silat dan anak kesayangan yang menjadi kebanggaan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
“Saya yakin abang saya ini adalah anak kesayangan Presiden terpilih, sebagai atlet silat kesayangan presiden terpilih, dan saya percaya ia mampu untuk membangun serta memajukan Sulawesi Tengah,” ujar Angga Raka dalam video tersebut.
Pernyataan ini menggambarkan keyakinannya akan kemampuan Bang AKA dalam memimpin dan memberikan kontribusi signifikan bagi Sulawesi Tengah.
Kedekatan antara Abdul Karim Aljufri dan Angga Raka tidak hanya di ranah politik, namun juga tampak pada cara mereka berkomunikasi. Keakraban ini semakin diperlihatkan ketika Bang AKA dalam video tersebut menulis caption mendoakan kesuksesan bagi Angga Raka dalam kariernya di pemerintahan, serta menitip pentingnya infrastruktur digital di Sulawesi Tengah.
Dalam unggahan tersebut, Bang AKA mengingatkan Angga Raka untuk tidak melupakan Sulawesi Tengah, terutama dalam memperluas akses internet di seluruh wilayah provinsi tersebut. Ia berharap agar seluruh wilayah, termasuk pelosok-pelosok terpencil di Sulawesi Tengah, dapat terhubung dengan internet yang stabil dan cepat.
“Nongkrong bareng Dek Wamen Kominfo, Angga Raka Prabowo. Sukses selalu membangun negeri, jangan lupa nanti bantu-bantu biar seluruh wilayah Sulawesi Tengah bisa terkoneksi internet semuanya ya dek wamen. Viva Fisip Jayabaya, Vivalah Company,” tulis Bang AKA dalam unggahan tersebut.
Bang AKA, yang juga alumni Jaya Baya kini mendampingi calon gubernur Ahmad Ali dalam Pilkada Sulawesi Tengah 2024, menegaskan pentingnya perhatian khusus pada pembangunan infrastruktur teknologi di daerah. Akses internet yang merata, menurutnya, akan mempercepat kemajuan pendidikan, ekonomi, dan kesejahteraan masyarakat.
Dukungan dari figur nasional seperti Angga Raka Prabowo tentu menjadi angin segar bagi Ahmad Ali – AKA dan tim pemenangannya. Kedekatan dengan tokoh-tokoh penting di pemerintahan pusat juga dianggap dapat memperkuat posisi Sulawesi Tengah dalam mendapatkan perhatian lebih dalam hal pembangunan daerah.