BeritaNasional

Wamenhan M. Herindra Tetapkan 1.145 Anggota Komcad Matra Darat TA. 2024

BIMATA. ID Cilodong, Depok – Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) RI M. Herindra bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam Penetapan Komponen Cadangan (Komcad) Matra Darat Tahun Anggaran 2024, yang bertempat di lapangan upacara Mako Divisi Infanteri 1/Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat, pada hari Rabu (18/9/2024).

Kehadiran Wamenhan adalah guna mewakili Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, yang tengah melaksanakan tugas kenegaraan lain yang tidak dapat ditinggalkan.

Sebanyak 1.145 personel ditetapkan sebagai Komcad Matra Darat TA. 2024 setelah menjalani masa pendidikan dan latihan selama dua bulan. Upacara diawali dengan laporan dari Komandan Upacara kepada Irup, yang selanjutnya melakukan pemeriksaan pasukan dengan menaiki kendaraan taktis Maung buatan PT Pindad.

Selanjutnya, Irup menerima laporan pelaksanaan penetapan Komcad Matra Darat TA. 2024 dari Direktur Jenderal Potensi Pertahanan (Dirjen Pothan) Kemhan dan dilanjutkan dengan pernyataan resmi oleh Irup tentang penetapan Komcad Matra Darat TA. 2024.

Dalam amanat tertulis dari Menhan RI Prabowo Subianto, dikatakan bahwa kehadiran anggota Komcad ini merupakan sebuah cermin keikhlasan, antusiasme, ketulusan dan kecintaan pada NKRI. “Dari sinilah saudara-saudara sekalian membangun Indonesia ke arah yang lebih kuat dan maju,” ujar Menhan RI dalam pidatonya, yang dibacakan oleh Wamenhan M. Herindra.

“Kepada Komponen Cadangan yang hari ini ditetapkan dan telah menjalani program latihan, saya berharap agar senantiasa menjaga komitmen untuk terus meningkatkan kemampuan dan profesionalisme sesuai fungsi tugas masing-masing. Selalu siap siaga untuk membela negara dan bersedia untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjaga keamanan dan keutuhan NKRI,” demikian pesan tertulis Menhan Prabowo.

Melalui penetapan Komcad Matra Darat ini, diharapkan setiap anggotanya dapat berkontribusi secara signifikan dalam menjaga keamanan dan kedaulatan bangsa, serta menjadi pengganda kekuatan TNI saat diperlukan.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan demonstrasi berbagai keterampilan bela diri oleh anggota Komcad serta defile pasukan. Dalam demonstrasi ini, para peserta Komcad menampilkan kemampuan dan kesiapan mereka dalam menjalankan tugas.

Hadir dalam upacara ini adalah sejumlah pejabat militer dan Polri, termasuk Kasum TNI, Dankorbrimob, Wakasad, Pangkoarmada RI, Wakasau, Rektor Unhan RI, Pangkostrad dan juga para Pejabat Kemhan lainnya.

 

 

(W2)

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close