BIMATA.ID, Sumsel – Partai Gerindra resmi mengusung Dr. H. Budiarto Marsul untuk maju sebagai calon Wakil Bupati Lahat mendampingi Yulius Maulana, yang akan menjadi calon Bupati Lahat dalam Pilkada Lahat November 2024 mendatang.
Budiarto, seorang dosen dan politikus asal Indonesia, sebelumnya ia pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Pagar Alam dan anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) selama tiga periode, serta pernah menjadi Ketua Komisi II DPRD Sumsel. Saat ini, ia menjabat di Komisi I DPRD Sumsel.
Baca Juga: PSI Resmi Usung Ketua Partai Gerindra Papua di Pilkada Sarmi 2024
Calon Bupati Lahat, Yulius Maulana, juga mempunyai rekam jejak yang kuat. Ia pernah menjadi anggota Komisi IV DPRD Provinsi Sumsel dan menjabat sebagai Wakil Bupati Empat Lawang mendampingi Joncik Muhammad.
Penunjukan pasangan ini dilakukan secara resmi oleh Sekjen Partai Gerindra, Ahmad Muzani, di DPP Partai Gerindra pada Senin (5/8). Penyerahan surat rekomendasi disaksikan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Lahat, Gaharu.
Gaharu menyatakan bahwa seluruh pengurus dan kader Partai Gerindra Lahat siap mendukung dan memenangkan pasangan Yulius Maulana dan Budiarto Marsul dalam Pilkada mendatang.
“Ya hari ini keduanya diminta menghadap ke DPP Gerindra. Dan keduanya langsung mendapatkan penunjukan untuk maju di Pilkada Lahat, November 2024 mendatang. Surat rekomendasi langsung diserahkan Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, ” jelas Ketua DPC Partai Gerindra Lahat, Gaharu Senin, (5/8).
Menurut dia, pasangan ini memiliki pengalaman yang mumpuni dan diharapkan dapat membawa kemenangan bagi Partai Gerindra di Kabupaten Lahat.
“Pasangan ini sangat pas sekali. Antara Pak Yulius Maulana (calon Bupati) dan Pak Budiarto (calon Wakil Bupati), dengan masing-masing pengalaman, insya Allah dapat memenangkan Pilkada Lahat,” tutupnya.
Simak Juga: Seperti Prabowo Subianto, Abdul Karim Aljufri Ajak Warga Jaga Pemilu Damai