BeritaPeristiwaPolitikRegional

Gerindra Jatim Optimis Menangkan Dhito di Pilkada Kediri

BIMATA.ID, Kediri – Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Jawa Timur (Jatim), Kharisma Febriansyah mengatakan, bahwa Gerindra optimistis menangkan Hanindhito Himawan Pramana atau sapaan akrabnya Mas Dhito pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kediri mendatang.

Menurutnya, pihaknya terus memberikan dukungan kepada Mas Dhito untuk kembali menjadi Bupati Kediri dua periode.

“Saya perintahkan kepada anda semua untuk dukung sepenuhnya Mas Dhito, menangkan, dan juga dikawal. Kita backup secara politis,” kata Kharisma pada saat rapat pimpinan cabang Partai Gerindra, di Insumo Kediri Convention Center (IKCC), pada Minggu, (21/07/ 2024).

Baca juga: Prabowo Optimis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Capai 8 Persen

Diketahui, Kharisma juga berencana akan turun langsung ke Kabupaten Kediri demi mengkampanyekan Mas Dhito.

Sebab, pihaknya meyakini kepemimpinan visioner Mas Dhito lewat program-program populis terhadap kesejahteraan masyarakat mampu membawa kemajuan pesat bagi Kabupaten Kediri.

“Mari kita bersama-sama, kita majukan Kabupaten Kediri. Saya juga akan turun langsung ke Kabupaten Kediri dalam memenangkan bupati visioner ini,” ujarnya.

Lihat juga: Gemuruh Warga Kota Bandung di Deklarasi Kang Dhani: Siap Memenangkan Pilihan Prabowo

Merespon usulan itu, Mas Dhito menyebut pihaknya akan berdiskusi lebih lanjut dengan koalisi partai untuk menentukan pasangannya di kontestasi politik mendatang.

Meski demikian, Mas Dhito tak menampik apabila Nafif Laha menjadi pasangannya sesuai usulan Partai Gerindra.

“Saya siap maju dengan siapa saja, apalagi dengan Bu Nafif,” kata Mas Dhito.

Simak juga: Legislator Gerindra Yakin Prabowo Wujudkan Pemekaran Kabupaten Bogor

Sebagai informasi, Nafif Laha sendiri merupakan salah satu tokoh wanita yang memiliki kapasitas dan kapabilitas terutama di Kabupaten Kediri. Terlebih, Nafif juga dikenal mempunyai basis massa yang kuat hingga ke daerah pelosok

Related Articles

Bimata