BeritaPeristiwaPolitikRegional

Andi Seto Optimis Diusung Gerindra di Pilwali Makassar 2024

BIMATA.ID, Makassar – Bakal Calon Walikota (Bacawalkot) Makassar, Andi Seto Asapa atau disapa ASA menegaskan bakal siap diusung Partai Gerindra jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 pada 27 November mendatang.

Hal itu dibeberkan ASA pada saat menyampaikan niatnya untuk ikut bertarung di hadapan puluhan ribu warga Kota Makassar yang ikut dalam acara Jalan Sehat Bersama Andi Seto Asapa di sekitar Anjungan Pantai Losari, Kota Makassar, pada Minggu (07/07/2024) kemarin.

“Insya Allah, jika Allah meridhoi dan seluruh warga Makassar mempercayai, pada saatnya saya akan ikut ambil bagian berkontestasi pada Pilwakot Makassar November 2024 mendatang dengan menggunakan partai Gerindra sebagai salah satu kendaraan politik. Tentu saja juga bersama partai politik lainnya,” ungkap Andi Seto.

Baca juga: Hadiri Rapat di Istana Kepresidenan, Prabowo Tunjukkan Dirinya Sehat di Depan Wartawan

Diketahui, ASA merupakan mantan Bupati Sinjai satu periode yang sudah mendapat restu dari sang ibu, Felicitas Tallulembang.

“Silakah maju (Pilwalkot Makassar) asal tidak menyakiti rakyat dan menzalimi rakyat,” ungkap Seto menirukan pesan dari sang ibu.

Sebelumnya, Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Selatan, Andi Iwan Darmawan Aras menyampaikan, bahwa untuk agenda Pilkada Serentak 2024, partai besutan Prabowo Subianto itu lebih memprioritaskan kader terbaiknya untuk bertarung sebagai bakal calon Gubernur dan Bacabup maupun Bacawalkot.

Lihat juga: Kunker Prabowo Subianto ke Merauke Dipastikan Mundur, Ini Alasanya

“Kader terbaik kita prioritas apalagi memiliki basis yang riil tentu akan siap diusungnya,” tegas Andi Iwa kepada awak media.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close