BeritaPolitikRegional

Profil dan Prestasi Abdul Karim Al Jufri Calon Wakil Gubernur Sulteng

BIMATA.ID, Sulteng – Politisi Sulawesi Tengah, Abdul Karim Aljufri disebut-sebut mendapat rekomendasi dari Partai Gerindra untuk maju sebagai Calon Wakil Gubernur Sulteng.

Abdul Karim Menjadi topik sejumlah media massa lokal di Kota Palu bersamaan dengan beredarnya foto-foto Ahmad Ali saat bertemu Prabowo dan sejumlah petinggi Gerindra di Jakarta.

Namun siapakah sosok Abdul Karim Aljufri?

Pria kelahiran 1980 itu tergolong politisi muda dengan latar prestasi gemilang.

Baca Juga : PAN : Tidak Ada Transisi Peralihan Dari Pemerintahan Jokowi ke Prabowo

Periode 2019-2024 dia menjadi legislator DPRD Sulawesi Tengah dari Dapil 6 bahkan menjadi Ketua Fraksi Gerindra di DPRD Sulteng.

Abdul Karim Aljufri ternyata juga seorang mantan atlet pencak silat.

Kontribusinya pada olahraga asli tanah air tersebut salah satunya saat Asian Games 2018 silam.

Kala itu dia menjadi Wakil Manajer Beregu Putra Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) dan sukses mengantarkan Indonesia meraih 14 medali emas dan 1 perunggu.

Yang terbaru yakni saat masa kampanye Pilpres Abdul Karim Aljufri mendapat amanat sebagai Ketua Tim Pemenangan Daerah (TKD) Prabowo – Gibran di Sulteng.

Selain itu hingga saat ini dia juga masih menjabat Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulawesi Tengah.

Simak Juga : Prabowo Dapat Ucapan Selamat dari Subagyo HS: Kualitas Mas Bowo Sudah Teruji

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close