BIMATA.ID, Sragen – Partai Demokrat Sragen dan Partai Gerindra Sragen bersepakat membangun koalisi bersama dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sragen 2024 setelah bertumbuh bersama selama dua jam di Ocean Bar & Kitchen Jl. Ahmad Yani No. 34, Kutorejo, Sragen Tengah, Sragen, Kamis (13/06/2024).
Mereka saling mengunci satu koalisi dengan koalisi yang dibangun dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) 2024.
Pertemuan dua partai itu dihadiri pimpinan Partai Demokrat Sragen dan pimpinan Partai Gerindra Sragen.
Baca Juga : Prabowo: Negara-negara Afrika Lihat Indonesia sebagai Contoh Keberhasilan
Setelah bersepakat satu koalisi, mereka akan mengajukan nama-nama tokoh yang mendaftar sebagai bakal calon bupati (cabup) dan calon wakil bupati (cawabup) ke DPD dan DPP dengan mekanisme partai masing-masing.
Ketua DPC Partai Demokrat Sragen, Budiono Rahmadi mengatakan, pada awalnya hanya ngopi-ngopi dan hasil pembicaraan diseriusi menjadi satu kesepakatan bersama dalam bentuk koalisi.
Setelah panjang lebar berdiskusi, Budiono menyatakan Partai Demokrat dan Partai Gerindra Sragen sepakat bekerjasama dan berkoalisi untuk Pilkada Sragen 2024.
“Sudah fixed, 100% berkoalisi bersama. Untuk calon, mestinya Gerindra dan Demokrat sudah mengantongi calon masing-masing yang nantinya diserahkan ke DPD dan DPP partai untuk digodok. Pada prinsipnya siapapun calonnya yang diputuskan DPP, kami siap bekerjasama. Siapa calonnya masih rahasia dapur perusahaan,” kata Budiono, Jum’at (14/06/2024).
Demokrat memiliki lima kursi di DPRD sedangkan Gerindra memiliki enam kursi di DPRD Sragen.
Gabungan Demokrat-Gerindra terdapat 11 kursi sehingga melebihi syarat 20% dari total 50 kursi di DPRD Sragen untuk mengusung cabup-cawabup sendiri dalam Pilkada Sragen 2024.
Simak Juga : Mengaku Dekat dengan Prabowo, Aji Jaya Bintara Optimistis Diusung Gerindra Maju Cawalkot Bogor
Sementara itu Ketua DPC Partai Gerindra Sragen, Wahyu Dwi Setyaningrum menjelaskan, keputusan koalisi Gerindra-Demokrat sudah direstui DPD dan DPP Gerindra karena koalisi dua partai yang sama juga dilakukan di tingkatan Provinsi Jateng. Dia menyampaikan hasil pertemuan yang menyepakati koalisi Gerindra-Demokrat segera disampaikan ke DPD dan DPP.