BeritaPolitikRegional

Airlangga Yakin Gerindra Koalisi Dengan Golkar di Pilkada Jakarta 2024

BIMATA.ID, Jakarta – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto optimis partainya akan berkoalisi bersama Gerindra dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Jakarta.

“Optimis bersama Gerindra,” kata Airlangga yang juga Menko Perekonomian dijumpai di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (24/6/2024).

Baca Juga: Aji Jaya Berharap Dapat Tiket Pilkada Kota Bogor Dari Gerindra

Airlangga mengatakan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan diusung partainya di Pilkada Jakarta akan dibahas bersama dengan partai yang dipimpin Prabowo Subianto itu.

Sampai saat ini, kata Airlangga, Golkar belum memutuskan untuk mengusung mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta.

Pengumuman terkait siapa yang akan diusung Golkar di Jakarta, termasuk dimana Ridwan Kamil selaku kader Golkar akan berkontestasi, akan segera diumumkan kepada publik.

Lihat Juga: Prabowo Diyakini Akan Setuju Amandemen UUD 1945, Gerindra: Yang Perlu Dicatat, Aspirasi Masyarakat Cukup Beragam

Lebih jauh terkait rencana Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengusung kadernya Sohibul Iman di Pilkada Jakarta, Airlangga mengatakan itu hak PKS. Namun dia mengingatkan bahwa pilkada memerlukan koalisi antar-partai.

“Silakan PKS mendukung Sohibul Iman, kemudian partai lain juga bisa mendukung jagoannya, tetapi sekali lagi pilkada itu butuh koalisi antar-partai,” kata dia.

Simak Juga: Arah Dukungan Gerindra Dalam Pilgub NTB Sedang Ditunggu

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close