BeritaPolitikRegional

Posisi Gerindra Jadi Sorotan Para Bakal Calon Kepala Daerah

BIMATA.ID, TONDANO – Posisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) pasca Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 lalu menjadi sorotan para bakal calon kepala daerah.

Kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diyakini menjadi daya tarik utama sejumlah figur mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah tingkat provinsi dan kabupaten/kota.

Selain itu, ada juga faktor lain yang turut menjadi daya tarik tersendiri, diantaranya kekuatan konsolidasi Gerindra di semua tingkatan kepengurusan.

Baca juga: Petani Minta Prabowo Dukung Sudaryono Maju Pilgub Jateng 2024

“Jadi pengurus dibentuk dari struktur paling atas hingga ke Pengurus Anak Cabang (PAC), Pengurus Ranting dan Pengurus Anak Ranting,” terang Perly Pandeirot.

Ditambahkan, dampak dari konsolidasi yang dilakukan juga membentuk tim yang solid, punya program yang tersosialisasi dengan baik, transparansi dan keterbukaan serta bersih.

“Kami terus berupaya atas yang ada saat ini, bahkan akan ditingkatkan terus dari waktu ke waktu. Bagi kami perjuangan politik berbasis masyarakat adalah sasaran utama kami,” katanya.

Lihat juga: Halal Bihalal dan Syukuran Kemenangan Emak-emak dan Perempuan Pendukung Prabowo – Gibran

Bakal calon Bupati Minahasa ini juga mengatakan bahwa pihaknya akan mengamankan keputusan DPP terkait siapa figur yang akan diusung nanti di Pilkada Minahasa 27 November 2024.

Tags

Related Articles

Bimata
Close