BeritaPolitikRegional

Gerindra Tasikmalaya Bekerjasama Dengan 3 Partai Untuk Mengusung Cecep Nurul Yakin

BIMATA.ID, Tasikmalaya – Jelang Pilkada 2024 di kabupaten tasikmalaya, partai Gerindra bekerjasama dengan Demokrat, PPP dan PAN untuk mengusung Cecep Nurul Yakin.

Kesepakatan berkoalisi tersebut dilakukan dengan menandatangani piagam kerjasama koalisi yang dilaksanakan di Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.

Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Amir Mahpud menyaksikan penandatanganan piagam kerja sama koalisi yang dilakukan Partai Demokrat, PAN, PPP dan Gerindra.

Keempatnya, sepakat mengusung Wakil Bupati Tasikmalaya Cecep Nurul Yakin untuk maju di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024.

Baca Juga : Sri Mulyani Bertemu Elite Gerindra Bahas Transisi Pemerintahan ke Prabowo Gibran

Cecep mengatakan, dengan koalisi ke empat partai tersebut, membawa visi dan misi untuk tasikmalaya yang religius Islami Adil Makmur untuk Semua.

Keempat partai sudah mengeluarkan surat tugas dan nantinya akan langsung menerima surat rekomendasi dari partai masing-masing.

“Alhamdulillah, kami sudah memiliki 22 kursi. Artinya lebih dari cukup karena syarat minimal koalisi 10 kursi atau 20% kursi di DPRD. Saat ini, kami tinggal mencari kandidat calon Wakil Bupati Tasikmalaya,”  kata Cecep, Jum’at (31/05/2024).

Dia menjelaskan, ada tiga sektor yang akan diselesaikan saat terpilih, yakni optimalisasi proses belajar mengajar, Perda Pondok Pesantren dan optimalisasi bidang kesehatan.

Simak Juga : Andra Soni Dianggap Wakili Figur Prabowo di Banten

Sementara itu, Koordinator Tim Asistensi Partai Gerindra Kabupaten Tasikmalaya, Usman Kusmana mengatakan, pihaknya mendapat mandat untuk menyampaikan bahwa i Gerindra harus bergabung dengan PAN, PPP dan Demokrat mengusung Cecep Nurul Yakin.

“Kami berkoalisi setelah melakukan berbagai kajian. Gerindra ingin menang, jadi subjek dan bukan objek. Untuk calon wakil bupati, kami mengusung Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sobari dan Ketua PCNU KH Atam Rustam,” pungkasnya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close