BeritaPeristiwaPolitikRegionalUmum

Elnino: Abdul Karim Al-Jufri Sosok Pemimpin yang Merakyat dan Peduli Pendidikan

BIMATA.ID, Sulawesi- Kisah Abdul Karim Al-Jufri, atau yang akrab disapa AKA, tengah menjadi sorotan di masyarakat Sulawesi Tengah. Sebagai anggota DPRD Provinsi Sulteng, AKA telah menarik perhatian banyak orang dengan dedikasinya yang luar biasa terhadap kepentingan rakyatnya.

Elnino M. Husein Mohi, Sekretaris Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) MPR RI, memberikan tanggapannya terkait AKA.

“Dia sering datang ke saya untuk memperjuangkan puluhan ribu konstituennya agar mendapatkan beasiswa untuk sekolah,” ujarnya, sambil matanya berkaca-kaca.

BACA JUGA: Prabowo Bakal Genjot Sektor Industri untuk Generasi Z yang Sulit Cari Kerja

Elnino menyebutkan bahwa AKA adalah contoh nyata pemimpin yang memiliki jabatan, tetapi juga memiliki rasa yang dalam terhadap rakyatnya yang sulit dan peduli terhadap pendidikan.

Meskipun mengakui bahwa tidak ada yang sempurna, Elnino yakin bahwa konstituennya di Sulteng akan selalu mendukung AKA dalam berbagai konteks.

“Pendeknya, dia jadi calon apapun, konstituennya akan memenangkannya,” tambahnya.

Elnino juga menyoroti sikap rendah hati AKA meskipun memiliki jabatan tinggi. Sebagai ketua DPD Gorontalo, Elnino merasa dihormati oleh AKA, yang sebenarnya memiliki posisi lebih tinggi sebagai Korwil Sulawesi.

“Saya yang besar kepala, hahahaha,” ujarnya dengan canda.

BACA JUGA: Ketua Gerindra Sulsel AIA Tunggu Perintah Prabowo Untuk Maju Pilgub

Menurut Elnino, AKA adalah sosok yang unik dan beruntung. “AKA itu slengean tapi dia akan menang terus. Tuhan sayang sama dia, makanya dia akan jadi juara terus, entah di silat, di bercanda, maupun di politik. Orangnya mau merendah padahal dia atasan saya di partai. Buat orang seperti AKA, semua dibikin asyik saja… hehe,” kata Elnino Mohi.

Dengan karakter yang membumi dan kesungguhannya dalam memperjuangkan kepentingan rakyatnya, Abdul Karim Al-Jufri menunjukkan potensi sebagai pemimpin yang dicintai dan dihormati oleh masyarakatnya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close