BeritaPeristiwaRegional

Antisipasi Bencana Alam, Forkopimda Banten Laksanakan Apel Gelar Pasukan dan Peralatan SAR

BIMATA ID SERANG Kepolisian Daerah (Polda) Banten melaksanakan apel gelar pasukan dan peralatan SAR dalam rangka kesiapan penanganan bencana alam.

Bertindak selaku pimpinan apel Pj Gubernur Banten Al Muktabar diikuti oleh personel TNI/Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Basarnas, BPBD, Tagana, dan PMI tersebut diadakan di Alun-alun Barat Kota Serang pada Selasa (19/12).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Banten mulai dari Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol H. M. Sabilul Alif beserta seluruh Pejabat Utama Polda Banten, Danrem 064/MY Brigjen TNI Fierman Sjafirial Agustus, Ketua DPRD Provinsi Banten, Kajati Banten, dan segenap unsur Forkopimda lainnya.

Dalam amanatnya, Al Muktabar memberikan apresiasi kepada Kapolda Banten beserta jajaran yang telah berkontribusi aktif dalam menjaga stabilitas Provinsi Banten sehingga berbagai pencapaian dari kinerja Pemprov Banten dapat diraih sesuai target yang diinginkan.

“Secara khusus apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap jajaran Polda Banten atas segala kerjasama yang dilaksanakan sehingga berbagai pencapaian dari kinerja pemprov Banten memenuhi capaian target yang kita inginkan bersama,” katanya.

Selain itu, Al Muktabar juga memberikan apresiasi kepada Korem 064/MY dan segenap instansi vertikal lainnya atas segala kinerja yang telah dilakukan sehingga Provinsi Banten menurutnya memiliki stabilitas wilayah yang baik.

“Tentu ke depan tugas-tugas besar kita berada di depan kita semua dan menjadi tanggung jawab kita bersama untuk terus memberikan ketertiban dan keamanan masyarakat di wilayah Provinsi Banten,” jelas Al Muktabar.

Ia menuturkan momen ini adalah sebuah langkah persiapan untuk mengecek bersama kesiapan-kesiapan yang harus dilakukan.

Di mana, lanjutnya, dalam kesiapan ini tentu ada dua hal utama yang sangat penting yakni kesiapan mental kita utamanya pasukan yang telah memiliki standar operasional prosedur kerja.

“Kemudian kita memiliki sarana dan prasarana dan nanti kita akan melihat satu persatu kesiapan sarana dan prasarana dalam menghadapi segala kemungkinan dalam rangka kita menciptakan keamanan dan ketertiban bagi masyarakat,” terangnya.

Lebih lanjut, Al Muktabar menjelaskan keamanan dan ketertiban masyarakat adalah tanggung jawab bersama. Karenanya, Ia mengimbau masyarakat Banten untuk bersama-sama meningkatkan kestabilan daerah.

“Peran dari kita semua sangat diperlukan. Mari kita bersama dalam satu kesatuan sehingga ketertiban dan keamanan dapat kita ciptakan dalam rangka pembangunan Provinsi Banten yang kita cintai ini,” tandasnya.

(W2)

Tags

Related Articles

Bimata
Close