BIMATA.ID JAKARTA Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Firli Bahuri, usai diperiksa Bareskrim atas kasus pemerasan SYL, diduga menutupi muka dengan menggunakan tas usai diperiksa selama 4 jam oleh Penyidik Polda Metro Jaya di gedung Bareskrim Polri, Kamis (16/11/2023).
Firli Bahuri keluar sekitar pukul 14.35 WIB. Dia menggunakan pintu Rupatama sambil menutupi wajahnya dengan menggunakan tas berwarna hitam, saat hendak keluar dari Bareskrim Polri menggunakan mobil.
Firli diduga berusaha menghindari dari awak media yang menunggu kemunculannya di Bareskrim Polri usai menjalani pemeriksaan dengan bersembunyi di kursi belakang kursi pengemudi dengan menunduk dan ditutupi dengan tas yang dibawanya.
Mobil Hyundai berwarna hitampelat B 1917 TJQ yang diduga membawa Firli Bahuri keluar dari pintu di koridor di ujung Bareskrim Polri sekitar pukul 14.36 WIB
Pemeriksaan Firli dilakukan oleh Subdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Dittipidkor Bareskrim Polri. Firli tiba di Bareskrim Polri pukul 09.40 WIB.
(W2)