BeritaPolitik

Ramai Terpampang Baliho Prabowo Gibran Bertuliskan Lintas Generasi di Jateng

BIMATA.ID, Jateng – Baliho yang menampilkan wajah Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka mejeng di jalanan Kabupaten Pati, Jawa Tengah. 

Baliho tersebut berisi pesan ‘maju bersama lintas generasi’, dilansir detikJateng, baliho bergambar Prabowo dan Gibran mejeng di jalan Jenderal Sudirman Puri Kecamatan Kota. 

Baliho itu menampilkan sosok Prabowo dengan Gibran sedang berkuda dan saling bersama menatap ke atas. Selain itu, baliho Prabowo-Gibran juga ada di depan SMA 1 Pati atau Jalan P. Sudirman, baliho itu tampak terlihat dengan jelas bagi pengguna jalan yang melintas.

Baca Juga : Istri Gus Dur Berikan Doa dan Restu ke Prabowo

Salah satu warga bernama Endang (45) saat ditemui di jalanan Jenderal Sudirman Puri, Pati, mengaku baru melihat ada baliho bergambar Prabowo dengan Gibran mejeng di depan kiosnya. 

Dia pun tidak tahu siapa yang memasangnya.

“Kemarin belum ada, tahunya ada hari ini,” kata Endang, dikutip dari detiknews, Kamis (07/09/2023).

Humas relawan loyalis Prabowo Pati (LPP) Suyitno mengaku tidak tahu menahu adanya pemasangan baliho Prabowo bersama Gibran di Pati.

“Pemasangan baliho Pak Prabowo dengan Mas Gibran saya baru tahu, saya tidak tahu siapa yang memasang, kami dari relawan tidak memasang baliho itu,” pungkas Suyitno.

Related Articles

Bimata