BeritaRegional

Pemkot Dumai Wacanakan 3 SOTK Terbaru

BIMATA.ID, Dumai – Walikota Dumai, H Faisal membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Dumai Tahun 2021-2026.

Diketahui, kegiatan Musrenbang Perubahan RPJMD Dumai Tahun 2021-2026 dilaksanakan di Gedung Sri Bunga Tanjung, Jalan Putri Tujuh, Kota Dumai, Selasa (26/9).

Selain melakukan pembahasan pembangunan jangka menengah, kegiatan tersebut juga mengevaluasi nomenklatur baru dari pemerintah pusat yang Struktur Organisasi dan Tata Kelola (SOTK) di Pemko Dumai sebanyak 3 SOTK, pengembangan dari organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada sebelumnya.

Baca juga: GENASTARA Deklarasi Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Mengenai hal itu, Walikota Dumai H Faisal mengatakan, bahwa kegiatan ini sangat penting dan dilaksanakan untuk kemajuan Kota Dumai.

Selain itu, kegiatan ini akan membahas strategi pembangunan yang akan menentukan arah pembangunan Kota Dumai, dan juga merupakan bagian penting dari proses perencanaan pembangunan, serta akan membantu memastikan bahwa pembangunan kota dilakukan secara berkesinambungan dan sejalan dengan visi, dan misi Kota Dumai.

“Musrenbang Perubahan RPJMD Kota Dumai salah satu tahapan penting dalam rangka penyusunan program pembangunan Kota Dumai. Oleh sebab itu, saya memberikan apresiasi, khususnya kepada seluruh kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kota Dumai, Forkopimda, para akademisi, para pimpinan perusahaan BUMN dan swasta, ketua LPMK, serta undangan lainnya yang hadir mengikuti kegiatan ini,” katanya.

Lihat juga: Relawan Aspirator Indonesia Emas Deklarasi Dukung Prabowo di Pilpres 2024

Maka, untuk itu dilaksanakan Musrenbang Perubahan RPJMD Dumai sebagai upaya sinkronisasi kebijakan antara pemerintah daerah, provinsi hingga pemerintah pusat.

Sekedar informasi, Musrenbang Perubahan RPJMD Kota Dumai 2021-2026 dihadiri Ketua DPRD Dumai Supriyanto, asisten dan staf ahli, forkopimda, kepala OPD di lingkungan Pemko Dumai, camat dan lurah se-Kota Dumai, para akademisi, para pimpinan perusahaan BUMN dan swasta, ketua LPMK, serta undangan lainnya

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close