BeritaNasionalPolitik

Aksi Kader Partai Demokrat Copot Baliho Anies di Sejumlah Daerah

BIMATA.ID, JAKARTA – Aksi kader Partai Demokrat mencopot baliho dan spanduk bergambar Anies Baswedan marak terjadi di sejumlah daerah.

Diketahui, aksi tersebut menyusul instruksi dari Partai Demokrat yang meminta baliho bakal Calon Presiden (Capres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan itu dicopot.

“Iya (baliho dicopot),” ujar Anggota Majelis Tinggi Demokrat, Syarief Hasan saat dikonfirmasi, Jumat, (01/09/2023).

Baca juga: Prabowo Ungkap Kunci Menuju Indonesia Emas: Kembali ke UUD 1945, Ekonomi Pancasila

Berdasarkan informasi, aksi kader Demokrat mencopot baliho bergambar Anies – AHY terjadi di Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Bekasi, hingga Aceh.

Aksi marak pencopotan baliho itu menyusul kabar Anies akan berpasangan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (Ketum PKB), Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Menanggapi hal itu, juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra sebelumnya menyebut Anies sampai sekarang tidak menyampaikan secara langsung keputusannya menyetujui kerjasama NasDem, dan PKB berikut penetapan Cak Imin sebagai pendampingnya ke Demokrat.

Lihat juga: Prabowo: Ekonomi Pancasila Merupakan Ekonomi Jalan Tengah

Sambungnya, padahal Demokrat merupakan bagian dari Koalisi Perubahan yang mengusung Anies bersama NasDem dan PKS.

“Tidak ada (informasi langsung dari Anies). Kami hanya dapat konfirmasi, tadi kami telepon karena kami inisiatif minta ketemu. Tim 8 dari kami ingin dapat konfirmasi langsung apa benar,” kata Herzaky, Kamis malam, (31/08/2023).

Namun, permintaan konfirmasi langsung dari Anies tidak diperoleh Demokrat. Gantinya, utusan Anies yang tergabung dalam Tim 8, Sudirman Said, membenarkan kabar kerja sama politik NasDem dan PKB berikut penetapan Cak Imin sebagai bakal Calon Wakil Presiden (Cawapres) Anies.

Simak juga: Habiburokhman Sambangi Partai Garuda Pada Hari Ini, Terkait Dukungan Terhadap Prabowo Subianto

Sekedar informasi, sejauh ini, Anies belum memberikan komentarnya terkait kerja sama politik NasDem dan PKB, begitu juga dengan pengumuman Cak Imin sebagai bakal cawapres yang mendampingi dirinya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close