BIMATA.ID, Makassar – DPD Gerindra Sulteng terus memanaskan mesin politik jelang pemilihan legislatif dan presiden 2024.
Kali ini, konsolidasi dengan menghadirkan seluruh anggota legislatif baik level kabupaten/kota maupun provinsi di pusatkan di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
“Akhir pekan lalu kami kumpulkan seluruh anggota legislatif Gerindra DPRD provinsi maupun DPRD kabupaten/kota se-Sulawesi Tengah dalam kegiatan bimtek. Ini bentuk konsolidasi internal kami untuk atur strategi menang Pemilu 2024,” kata Ketua DPD Gerindra Sulteng Longki Djanggola kepada wartawan di Palu, Selasa (8/8/2023).
Longki Djanggola menegaskan, selain punya target rebut kursi ketua DPRD provinsi dan kursi pimpinan DPRD kabupaten/kota se-Sulteng, Gerindra yang dipimpinnya memiliki tanggung jawab dan kewajiban mengantarkan Prabowo Subianto menjadi Presiden RI berikutnya.
“Artinya, pada Pemilu 2024 Partai Gerindra wajib menang Pileg dan Pilres di Sulteng. Makanya beragam strategi dan program pemenangan telah kami persiapkan dan bahkan sebagian besar sudah berjalan. Insyahallah kamilah pemenang di Sulteng,” ujarnya.
Sekretaris DPD Gerindra Sulteng Abdul Karim Aljufri menjelaskan materi bimtek yang diberikan kepada anggota legislatif Gerindra pekan lalu.
Materi pembelajaran bimtek lebih difokuskan pada urusan strategi pemenangan Pemilu.
Mulai dari perihal teknis penggalangan massa, komunikasi politik untuk penggalangan dukungan dan penguatan jaringan pemilih, pengelolaan isu strategis dan metode kampanye, hingga materi teknik pengamanan suara Pemilu dari tingkat TPS hingga tahapan akhir rekapitulasi hasil Pemilu oleh KPU di tingkat nasional.
“Jaga TPS, jaga suara rakyat. Itu pesan dan instruksi Bapak Prabowo Subianto kepada kami kader Gerindra,” kata Karim.
Karim yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Sulteng itu menjelaskan, pelaksanaan bimtek anggota legislatif Gerindra se-Sulteng kali ini kerja sama dengan Universitas Muslim Indonesia (UMI).
Pelaksana kegiatan adalah Yayasan Wakaf UMI selaku Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPkM) Universitas Muslim Indonesia.
“Keynote speaker dalam bimtek kali ini adalah Kepala Sekolah Diklat Kader DPP Partai Gerindra Kharisma Febriansyah,” ujarnya.
Selain pemateri dari internal Gerindra, beberapa pembicara atau pemateri dalam bimtek berasal dari kalangan akademisi, praktisi dan konsultan politik.
Bahkan salah satu konten kreator atau praktisi media sosial asal Makassar, Rijal Djamal juga hadir berbagi pengetahuan dan pengalamannya terkait hal-hal teknis komunikasi politik di era digital.
“Bimtek kali ini juga kami fokuskan ke hal-hal teknis untuk mendorong kreatifitas yang dimiliki para Anleg Gerindra sebagai ujung tombak pemenangan Pemilu,” katanya.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Parigi Moutong, Faisan memberikan apresiasi positif terhadap ide dan gagasan pelaksanaan bimtek Anleg Gerindra yang difokuskan pada konsolidasi strategi pemenangan Pemilu.
Menurut dia, kegiatan seperti ini memiliki peran besar mendorong terjaganya soliditas dan kekompakan para Anleg Gerindra di Sulteng untuk mewujudkan target Gerindra menjadi pemenang Pemilu di Sulteng.
“Kekompakan untuk kerja bersama-sama membesarkan partai menjadi salah satu kunci utama agar bisa jadi pemenang Pemilu,” kata Faisan.
Faisan menilai, para Anleg yang sedang menjabat dan berkesempatan kembali bertarung di Pemilu 2024, merupakan pihak yang paling rentan bersikap egois dan bahkan apatis terhadap kondisi partainya karena sibuk urus pemenangan diri masing-masing.
“Menurut saya proses yang berlangsung selama tiga hari di kegiatan bimtek ini berdampak positif untuk menekan egosentris itu. Sehingga kita bisa menyatukan tekad kuat untuk bekerja bersama guna memenangkan Partai Gerindra dan Prabowo Subianto menjadi Presiden RI,” ujar Faisan.
Bimtek Anleg Partai Gerindra dihadiri oleh enam orang Anleg Gerindra DPRD Sulteng dan 37 dari total 42 orang Anleg Gerindra DPRD kabupaten/kota se-Sulteng.
Bimtek dibuka secara resmi oleh Ketua DPD Gerindra Sulteng Longki Djanggola pada Jumat (4/8/2023).
Kegiatan yang berakhir pada Minggu (6/08/2023) tersebut ditutup secara resmi oleh Ketua Badan Diklat DPD Gerindra Sulteng Ambo Dalle.
[HW]