BIMATA.ID, Jakarta — Kelompok pemilih Gen Z yang mencakup anak-anak kelahiran tahun 1997-2012 menjadi fokus sorotan dalam Lembaga Survei Jakarta bahwa preferensi politik mereka cenderung tertuju pada sosok capres Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
“Bila pilpres dilakukan saat ini, sebanyak 40,2% dari responden Gen Z mengindikasikan kecenderungan untuk memberikan suara mereka kepada Prabowo Subianto.” ungkap Direktur LSJ Fetra Ardianto dalam rilis Virtual, Senin (28/8).
BACA JUGA: Survei LSJ: Elektabilitas Prabowo Masih di Atas Puncak Survei Capai 40,8% Ungguli Ganjar dan Anies
Kemudian, sebanyak 34,6% dari kelompok Gen Z menyatakan dukungannya pada Ganjar dan 20,4% lebih condong ke Anies. Sementara, 4,8% Gen Z menjawab tidak tahu atau belum dapat menentukan pilihannya.
Adapun, Survei LSJ ini juga mengungkap fakta menarik bahwa generasi muda Indonesia khususnya yang tergolong Gen Z dapat dikategorikan sebagai pemilih yang cermat dan rasional. Mereka tidak punya terpedaya oleh retorika politik yang hanya bertumpu pada pencitraan semata.
BACA JUGA: Survei LSJ: Head to Head, Prabowo 53,8% Unggul vs Ganjar 39,7%
“Dalam pandangan mereka, Prabowo Subianto tampak sebagai seorang pemimpin yang tampil apa adanya, memiliki integritas, dan sepenuhnya berkomitmen pada kepentingan nasional.” jelas Fetra
Tak hanya itu saja, mayoritas Gen Z juga memberikan apresiasi yang signifikan terhadap kinerja Prabowo saat menjabat sebagai Menteri Pertahanan.