BeritaNasional

Jokowi Tegaskan Pemerintah Sudah Gelontorkan Dana Desa Rp 593 Triliun

BIMATA.ID, Jakarta – Presiden Republik Indonesia (Presiden RI) Joko Widodo menegaskan bahwa Pemerintah sudah menggelontorkan dana desa sebesar Rp593 triliun dalam rentang waktu 2015-2023 guna pemerataan ekonomi dari kawasan desa pinggiran dan daerah terluar.  

“Pembangunan dari desa pinggiran dan daerah terluar yang pada akhirnya memeratakan ekonomi kita dengan dana desa yang kita gelontorkan total mencapai Rp593 triliun dari tahun 2015—2023,” kata Jokowi, dikutip dari antaranews, Rabu (16/08/2023).

Baca Juga : Merasa Bangga dengan Penampilan TNI AL di Upacara Serah Terima Dua KRI Baru, Prabowo Beri Koin Tanda Kemhan ke Prajurit

Selain melalui dana desa, Presiden menyatakan Pemerintah telah meletakkan pondasi berupa pembangunan infrastruktur dan konektivitas guna menaikkan daya saing kita.  

Menurut Presiden, langkah itu telah menuai hasil positif, mengingat daya saing Indonesia meningkat dari peringkat 44 menjadi 34 pada 2022 berdasarkan International Institute for Management Development (IMD).  

“Ini merupakan kenaikan tertinggi di dunia,” ujarnya.

Sejalan dengan itu, lanjut Jokowi, Pemerintah juga secara konsisten melakukan reformasi struktural khususnya dalam hal penyederhanaan regulasi, kemudahan perizinan, kepastian hukum, dan pencegahan korupsi.  

“Semua itu menjadi modalitas kita untuk meraih kemajuan,” ujarnya,

Sebelumnya diberitakan, Presiden juga menyampaikan keyakinannya bahwa kebijakan hilirisasi industri sumber daya alam (SDA) akan mampu meningkatkan pendapatan per kapita Indonesia hingga dua kali lipat dalam kurun waktu 10 tahun mendatang.

Presiden menyebut pendapatan per kapita Indonesia yang berada di angka Rp.71 juta pada 2022 akan meningkat dua kali lipat menjadi Rp153 juta (sekira 10.900 dolar AS) dalam 10 tahun ke depan, Rp.217 juta (sekira 15.800 dolar AS) dalam 15 tahun mendatang, dan Rp331 juta (sekira 25.000 dolar AS) pada 22 tahun nanti. 

Simak Juga : Prabowo: ‘Jokowinomics’ Aplikasi Nyata dari Ekonomi Pancasila

Presiden Jokowi menyampaikan pidato kenegaraan di hadapan pimpinan MPR RI, DPR RI, dan DPD RI dalam Sidang Tahunan 2023 yang turut dihadiri Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, Wakil Presiden ke-6 Try Sutrisno, dan Wakil Presiden ke-9 Hamzah Haz.  

Turut hadir pula Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua DPD RI La Nyalla Mahmud Mattalitti, para menteri kabinet Indonesia Maju, para ketua partai politik dan pejabat negara lainnya.  

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close