BeritaBolaInternasional

Jelang Piala Dunia U – 17, Stadion Manahan Solo di Cek FIFA

BIMATA.ID, SOLO – Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah (Jateng) segera menjadi salah satu arena utama pertandingan Piala Dunia U-17 pada November mendatang.

Diketahui, Tim Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) yang didampingi Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha, Kemen PUPR, dan Dispora Pemerintah Kota Surakarta melakukan pengecekan di Stadion Manahan pada, Selasa (01/08/2023).

Kepala Dispora Pemerintah Kota (Pemkot) Surakarta, Rini Kusumandari, mengatakan, FIFA dalam tinjauan di Solo merupakan inspeksi awal dan belum secara resmi untuk penunjukan arena Piala Dunia U-17.

Baca juga: Romo Syafii Dihadapan KAHMI se-Indonesia: Pak Prabowo Figur Pemersatu Bangsa

Terkait hal itu, inspeksi awal ini bertujuan untuk melihat lapangan – lapangan apakah siap jika nanti benar-benar ditunjukkan secara resmi. Ada empat orang perwakilan FIFA yakni dari ahli rumput, dari infrastruktur sarana prasarana, dan bidang keamanan.

FIFA hanya melihat secara awal nanti ada inspeksi selanjutnya dan waktunya masih cukup jika Piala Dunia digelar pada November mendatang.

Kemudian, FIFA secara umum menilai rumput stadion rata-rata bagus, hanya kurang air masih perlu penyempurnaan untuk perawatannya dan juga karena keterbatasan alat.

Lihat juga: Prabowo Terima Kunjungan Menhan Arab Saudi, Perkuat Kerja Sama Industri Pertahanan

Dari hasil verifikasi tadi ada beberapa catatan karena terlihat beberapa rumputnya yang warna kuning jadi kurang penyiraman.

“Kami berharap harus disediakan alat untuk penyiraman dan alat pemotongan rumput,” jelas Kepala Dispora Pemkot Surakarta, Rini Kusumandari, pada Selasa (02/08/2023).

Sekedar informasi, FIFA sendiri menilai secara umum arena stadion Manahan Solo baik. Misalnya dari daya pantul bola dan kepadatan rumput masih bagus. Soal fasilitas lainnya tidak ada masalah. Dari komentar FIFA kondisi baik tetapi ada beberapa yang perlu penambahan sedikit.

Simak juga: Prabowo Terima Kunjungan Menhan Arab Saudi, Perkuat Kerja Sama Industri Pertahanan

“Kami akan mengikuti rekomendasi dari FIFA apa yang menjadi pekerjaan rumah,” pungkasnya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close