Bimata

Yoyok Sukawi : Pasca Pandemi Wisata Budaya di Yogyakarta Tumbuh Kembali

BIMATA.ID, Jakarta – Dalam rangka kunjungan kerja spesifik (Kunspek) Komisi X DPR RI menggelar pertemuan dengan Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Dalam pertemuan tersebut, Anggota Komisi X DPR RI Yoyok Sukawi menyampaikan apresiasinya terhadap mulai meningkatnya jumlah wisatawan ke Yogyakarta, baik itu wisatawan lokal maupun mancanegara.

“Yogyakarta ini cukup menarik wisatawan dari luar negeri setelah Bali, walaupun kita ada banyak destinasi wisata super prioritas namun Yogyakarta itu selalu menjadi salah satu destinasi setelah turis ke Bali,” kata Yoyok melalui keterangannya pada media, Selasa (18/07/2023).

Baca Juga : Kunjungi Pantai Pangandaran, Nelayan Hingga Siswa di Pangandaran Berebut Foto Bareng Prabowo

Legislator Dapil I Jawa Tengah itu berharap, Pemerintah setempat dapat memberikan sosialisasi untuk melakukan wisata budaya yang menjadi daya tarik dari Yogyakarta kepada para wisatawan.

“Harapan Kita Yogyakarta dapat kedepankan tentang budaya-budaya lokal, para wisatawan dapat disosialisasikan wisata keliling ke keraton yang masih terjaga dengan baik silsilahnya juga masih terjaga dengan baik,” ungkapnya.

Simak Juga : Prabowo Ikut Gerakan Bersih-bersih Pantai Pangandaran: Saya Ingin Bantu Apa Pun

Selain itu, Yoyok juga mengingatkan untuk terus menjaga dan melestarikan budaya lokal agar tidak tergerus budaya asing yang mulai masuk ke Indonesia.

“Harapan saya budaya-budaya lokal ini yang terus dipelihara Jangan sampai hilang Jangan sampai kita kalah dengan budaya asing yang sudah mulai masuk di Indonesia,” tutupnya.

Exit mobile version