PolitikBeritaEkonomiPeristiwaRegionalUMKMUmum

Pedagang di Temanggung Dukung Prabowo Subianto Capres 2024

BIMATA.ID, Jakarta- Temanggung – Para pedagang yang tergabung dalam Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera) di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, mendukung Menhan Prabowo Subianto maju calon presiden pada Pemilu 2024.

Dukungan para pedagang tersebut disampaikan setelah pelantikan pengurus DPC Papera Kabupaten Temanggung di Graha Mina Bhakti Pasar Ikan Dangkel Parakan, Kabupaten Temanggung.

BACA JUGA: Andre Rosiade: Hasil Survei LSI, 50,5% Masyarakat Minang Pilih Prabowo

Ketua Umum DPP Papera Don Muzakir mengatakan Papera mempunyai basis massa di pasar. “Kami mengajak kawan-kawan yang ada di pasar, karena pasar ini tidak muluk-muluk persoalannya, yakni infrastruktur, akses modal, dan akses barang itu saja,” katanya.

Menurut dia di Jateng sudah terbentuk kepengurusan DPC Papera di 16 kabupaten/kota. “Dalam road show saya ini ada 11 kabupaten/kota akan kami selesaikan di bulan Juli ini,” katanya.

Menyinggung target perolehan suara pada pemilu mendatang, dia menyampaikan hal itu menjadi ranah Partai Gerindra.

BACA JUGA: Fahri Hamzah: Rekonsiliasi Prabowo, Jokowi dan Megawati Harus Terus Dijaga

“Kami tidak berbicara dalam ranah perolehan suara, hal itu ranah partai. Minimal dengan dukungan pedagang ini suara Pak Prabowo di Jateng akan bertambah,” katanya.

Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Temanggung Daniel Indra Hartoko mengatakan kerja politik tidak mungkin dilakukan sendiri, mesin partai di DPC tidak meungkin bergerak sendiri, tanpa sayap partai.

BACA JUGA: Muzani Ungkap Pesan Ulama-Kiai ke Prabowo: Jangan Tinggalkan PKB

“Kerja kolektif kolegial itulah yang diperlukan, saling bergandengan tangan antara DPC, sayap partai, dan seluruh stakeholder. Harus bekerja keras untuk membangun semangat bersama masyarakat mendukung Prabowo menjadi presiden,” pungkasnya.

Related Articles

Bimata