Bimata

Kementerian PUPR Salurkan Bantuan Program BSPS di Jateng

BIMATA.ID, SRAGEN – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan telah menyalurkan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).

Mengenai hal itu, salah satu penyaluran bantuan BSPS pada tahun 2022 adalah di Provinsi Jawa Tengah (Jateng) sebanyak 29.674 unit rumah tidak layak huni (RTLH) telah dibedah dan ditingkatkan kualitasnya menjadi layak huni.

Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Jawa III dengan wilayah kerja Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), M Salahuddin Rasyidi mengatakan, program BSPS merupakan bantuan stimulan yang diberikan pemerintah kepada Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang rumahnya tidak layak huni menjadi layak huni.

Baca juga: Prabowo Optimis, dan Pastikan Politik Tetap Sejuk, Bersahabat Kedepannya

“Dengan dana BSPS yang diberikan, mereka diharapkan berswadaya membangun rumahnya menjadi lebih layak huni,” kata M Salahuddin Rasyidi ditemui Birokompu PUPR saat mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi V DPR RI di Kabupaten Sragen Jawa Tengah (Jateng), pada Selasa (11/07/2023).

Diketahui, pada 2023 Kementerian PUPR melalui Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Jawa III, dari alokasi 20.000 unit sudah disalurkan sebanyak 18.183 unit yang tersebar di 32 Kabupaten/Kota.

“Di Tahun 2023 dari alokasi 20.000 unit sudah disalurkan sebanyak 18.153 unit yang tersebar di 32 Kabupaten/Kota di Jateng,” jelasnya.

Lihat juga: Menantu Jokowi Bertanya ke Prabowo di Acara Rakernas APEKSI

Untuk diketahui, setiap rumah yang memperoleh bantuan program BSPS di Provinsi Jawa Tengah menurut M Salahuddin Rasyidi, mendapatkan alokasi peningkatan kualitas rumah sebesar Rp 20 juta/unit, yang terdiri dari 17,5 juta untuk bahan material dan 2,5 juta untuk upah pekerja.

Exit mobile version