BeritaHukumNasionalPeristiwaRegionalUmum

Lasarus Minta Kepolisian Usut Tuntas Kasus Tewasnya Asiah Shinta Dewi Yang Jatuh Dari Lift Bandara Internasional Kualanamu

BIMATA.ID, Jakarta – Ketua Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Lasarus, menekan pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus tewasnya Asiah Shinta Dewi Hasibuan yang jatuh dari lift Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara. Sebab, menurutnya hal ini merupakan persoalan sangat serius yang harus dipertanggung jawabkan. Apalagi, Asiah baru ditemukan tiga hari setelah dilaporkan pihak keluarga korban terjebak di lift.

Oleh karena itu, Lasarus meminta pihak kepolisian mengusut tuntas apakah ada tindakan kelalaian yang menyebabkan kehilangan nyawa seseorang. Pernyataan ini disampaikan Lasarus kepada media Parlemen, Kamis (04/05/2023).

Kemudian, Lasarus juga mendorong Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk mengambil langkah tegas terhadap pihak operator Bandara Kualanamu.

Baca Juga : Diejek karena Masih Nyapres walau Selalu Kalah, Jawaban Prabowo Bikin Merinding

“Kami juga mendukung proses penyelidikan yang dilakukan kepolisian. Bahwa apakah ada kelalaian yang menyebabkan melayangnya nyawa seseorang. Ini persoalan serius yang harus dipertanggungjawabkan,” ujarnya.

Selain itu, Lasarus menyampaikan, kalau kejadian ini bisa menjadi pelajaran untuk semua bandara yang ada di Indonesia, bahwa keamanan harus menjadi prioritas utama.

“Keamanan adalah prioritas untuk menjamin kenyamanan dan kepercayaan publik. Jangan abai terhadap aspek keamanan karena ini menyangkut masalah keselamatan,” ucapnya.

Cek Juga : Tolak Politik Adu Domba, Prabowo Pilih Adu Gagasan dan Program

“Jangan main-main dengan infrastruktur dan perawatan fasilitas di Bandara. Keamanan di lingkungan bandara mempertaruhkan nyawa ribuan manusia. Keamanan di lingkungan bandara menentukan kenyamanan dan kepercayaan publik. Oleh karenanya, apabila ditemukan sedikit saja kendala teknis menyangkut pelayanan bandara, maka harus secepat mungkin diatasi,” tambahnya.

Mengingat Bandara Kualanamu ini merupakan bandara internasional bukan hanya melayani penerbangan domestik saja, tapi juga penerbangan luar negeri. Sehingga, jangan sampai ada sedikit kelalaian menyebabkan nama Indonesia jatuh di mata dunia. Lantas ia pun meminta Kemenhub melakukan pengawasan ketat terhadap pihak operator bandara terkait keamanan seluruh fasilitas di bandara. Termasuk lift yang menjadi fasilitas dengan traffic tinggi oleh pengunjung.

Simak Juga : Eks Kediaman Jenderal Soedirman di Jogja Jadi Rumah Pemenangan Prabowo

Tak hanya itu, Lasarus mengingatkan pihak pengelola bandara perlu meningkatkan aspek keselamatan, keamanan, dan kenyamanan. Lasarus juga meminta dilakukannya peningkatan pengawasan terhadap pelayanan bandara.Bukan hanya di Bandara Kualanamu saja, tapi semua bandara yang ada di Indonesia. “Kita tidak ingin kejadian serupa terulang kembali,” pungkasnya.

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close