Umum

Sambut Lebaran, Pemkab Temanggung Perbaiki Jalur Mudik

BIMATA.ID, Temanggung – Pemerintah Kabupaten Temanggung telah menginventarisasi jalanan rusak yang menjadi jalur mudik di wilayah Temanggung.

Bupati Temanggung, HM. Al Khadziq menyampaikan, secara khusus meminta jalur-jalur itu untuk diperbaiki sebelum datangnya arus mudik Lebaran.

Selain itu, untuk jalan Provinsi, dan jalan nasional, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Temanggung telah bersurat kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPU) Provinsi Jawa Tengah (Jateng), dan Satuan Kerja (Satker) Pelaksana Jalan guna menyelesaikan jalan – jalan Provinsi, dan Nasional.

Baca juga: Prabowo dan Hary Tanoe Bertemu di Kertanegara, Penjajakan Kerja Sama Politik

“Khusus jalan Temanggung, saya sudah meminta Kepala DPUPR, mudah-mudahan akan segera dimulai, karena waktu kita sudah sempit, khususnya jalan-jalan yang akan menjadi jalan alternatif maupun jalan utama arus mudik,” ujarnya Bupati Temanggung, seusai mengikuti rapat koordinasi lintas sektoral dalam rangka perayaan Hari Raya Idul Fitri dan Paskah tahun 2023 dalam Operasi Ketupat Candi di Aula Sumbing Sindoro, Polres Temanggung, Rabu (05/04/2023).

Sambungnya, untuk menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H, penyelenggara negara di sektor masing-masing bertanggung jawab untuk menciptakan situasi yang lancar, dan aman.

Berdasarkan data, pada tahun 2023 jumlah pemudik khususnya dari Jakarta yang akan melewati Jateng pada jalur Kabupaten Temanggung, akan padat. Sebab, sudah dua tahun lebih masyarakat menahan diri tidak pulang kampung akibat pandemi Covid -19 lalu.

lihat juga: Hary Tanoe Akan Sambangi Kediaman Prabowo Sore ini

“Kita semua masih menunggu arahan dari Presiden dan pemerintah pusat perihal detail teknis dalam Lebaran nanti. Apakah silaturahmi Lebaran, apakah open house Lebaran, apakah buka tutup jalur dan lain sebagainya kita masih menunggu, tetapi kita harus mempersiapkan diri,” tandasnya.

Related Articles

Bimata