Berita

BMKG Mencatat Gempa 5.2 Magnitudo Guncang Selatan Bali

BIMATA.ID, Denpasar – Berdasarkan Keterangan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi dengan magnitudo 5,2 mengguncang Selatan Bali, Senin, 10 April 2023. Gempa dirasakan hingga Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Titik gempa berjarak 93 kilometer Barat Daya Kuta Selatan,” katanya, Senin (10/04/2023).

Baca Juga : Jalankan Instruksi DPP PAPERA, Pedagang Pasar Pondok Gede Bagi Takjil dan Doakan Prabowo

Pihak BMKG juga menyatakan gempa bumi itu tidak berpotensi tsunami. Gempa terjadi pukul 08.37 Wita dengan episentrum berada di titik koordinat 9,63 Lintang Selatan (LS) dan 115,12 Bujur Timur (BJ) dengan kedalaman 10 kilometer.

BMKG mencatat getaran gempa tak hanya terekam di kawasan Kabupaten Badung, Bali, tapi juga hingga Kabupaten Sumbawa Barat, NTB.

Cek Juga : Prabowo Terima PAN di Kertanegara: Kita Inginkan Jalan Tengah, Kesejukan

Berdasarkan catatan BMKG, getaran yang dihitung dengan skala Mercalli (MMI) III yakni getaran dirasakan nyata di dalam rumah, seperti ada truk yang melintas terasa di Kuta, Kabupaten Badung, Denpasar, Mataram, Lombok Barat, Lombok Tengah, NTB.

Sedangkan skala MMI II-III yakni getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang, berdasarkan data BMKG, terasa di Karangasem, Bali, Sumbawa Barat, NTB dan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.

BMKG mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak panik setelah terjadi gempa magnitudo 5,2 tersebut (zo)

Simak Juga : Pengamat: Prabowo Capres Potensial, Jadi Magnet Koalisi Besar untuk Pilpres 2024

Tags

Tulisan terkait

Bimata
Close