BeritaRegional

Pemprov Jabar Alokasikan Anggaran Rp 27 Miliar Untuk Petugas Haji 1444 H

BIMATA.ID, Bandung –  Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil saat memberikan pengarahan kepada Petugas Haji Jawa Barat 2023 di Asrama Haji, Kota Bekasi, Rabu (29/03/2023) mengatakan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) mengalokasikan anggaran sebesar Rp.27 miliar untuk menyokong kinerja petugas haji pada 2023/1444 H selama berada di Tanah Suci.

“Kami sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp.27 miliar,” kata Ridwan, dikutip dari antaranews, Kamis (30/03/2023).

Menurut Ridwan Kamil, kucuran dana tersebut menjadi bukti bahwa Pemprov Jabar memberikan perhatian kepada petugas haji.

Ridwan Mengucapkan, petugas haji yang melayani jamaah haji itu nanti ada yang berangkat dari Bandara Internasional Soekarno Hatta Tangerang dan ada pula yang dari Bandara Internasional Kertajati, Kabupaten Majalengka.

“Ada yang terbang dari Bandara Soekarno Hatta, dan ada juga yang dari Bandara Kertajati,” ucapnya.

Baca Juga : Hasil Survei Surabaya Research Syndicate : Prabowo Melesat di Jatim dan Jateng

Ridwan Kamil juga berpesan kepada petugas haji Jabar untuk fokus melayani jamaah haji yang sedang berada di Tanah Suci.

Dia meminta para petugas haji bertugas secara profesional dengan mendahulukan dalam membantu jamaah haji.

“Petugas haji harus bantu dulu jamaah, dahulukan jamaah masuk lift ,makan, minum, dan lain-lain,” pintanya.

Ridwan Kamil juga berpesan kepada petugas haji agar meniatkan diri sebagai ibadah dalam melayani jamaah haji.

“Niatkan ibadah dan harus menyerap ilmu selama bimbingan teknis petugas haji. Harus siap bertugas dan mendapatkan ilmu melebihi jamaah haji karena sudah mendapatkan label petugas haji,” ujarnya.

Simak Juga : Hasil Survei Terbaru, Prabowo Unggul di Pulau Jawa

Ridwan Kamil menuturkan bahwa pelaksanaan pembekalan yang diberikan kepada petugas haji Jabar guna menghadirkan pelayanan yang profesional dan nyaman untuk jamaah haji.

“Semua jamaah yang bingung akan bertanya kepada petugas haji untuk meminta tolong dan lain-lain. Jadi, mohon diserap ilmunya selama 10 hari ini,” pungkasnya.

Tags

Related Articles

Bimata
Close